Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Apa yang Dimaksud dengan Hidup Sehat? Ini Cara Menerapkannya
30 November 2021 13:02 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jika ditanya seputar, jelaskan apa yang dimaksud dengan hidup sehat, mayoritas orang akan menjawab hidup tanpa memiliki gangguan penyakit. Lebih lanjut, hidup sehat merupakan kunci utama dalam meraih kebahagiaan hidup.
ADVERTISEMENT
Syarat utama seseorang dapat menikmati kebahagiaan dalam hidupnya, yaitu saat mereka memiliki kesehatan, baik secara jasmani maupun rohani. Tanpa tubuh yang sehat, tentu saja aktivitas orang tidak dapat dilakukan secara optimal.
Menurut buku Cara Hidup Sehat karya Erma Hanifah (2011: 03), hidup sehat adalah hidup tanpa memiliki masalah atau gangguan yang bersifat fisik maupun non-fisik. Gangguan fisik dapat berupa penyakit yang menyerang tubuh dan fisik seseorang, sedangkan non-fisik menyangkut kondisi kesehatan jiwa, hati, dan pikiran seseorang.
Banyak orang yang secara jasmani memiliki tubuh yang sehat, akan tetapi kondisi rohani mereka sangat memprihatinkan. Kondisi ini tidak bisa dikatakan sebagai hidup sehat. Hidup sehat haruslah memiliki perpaduan antara sehat jasmani dan sehat rohani.
ADVERTISEMENT
Hidup sehat adalah dambaan setiap orang. Hidup sehat sendiri bisa didapatkan melalui pola hidup yang dijalani selama ini. Selengkapnya ada di bawah ini.
Pola Hidup Sehat
Dirangkum berdasarkan buku Hidup Sehat dengan Makanan Kaya Serat oleh Dr. Ir. Zulhaida Lubis, M.Kes (2009: 34), ada banyak cara yang dapat dilakukan sebagai wujud menjalani pola hidup sehat.
Agar tujuan hidup sehat tercapai, diperlukan konsistensi dan komitmen dalam diri seseorang. Inilah cara-cara menerapkan pola hidup sehat, di antaranya adalah sebagai berikut.
1. Mengonsumsi Makanan dan Minuman Sehat
Cara pertama menerapkan pola hidup sehat adalah mengonsumsi makanan dan minuman sehat. Makanan yang disebut sehat, yaitu makanan yang mengandung unsur zat gizi bagi tubuh, sekaligus tidak mengandung bibit penyakit atau racun.
ADVERTISEMENT
Selain makanan yang sehat dan bergizi, setiap orang juga perlu mengonsumsi air minum yang sehat. Air minum yang sehat adalah air minum dengan kandungan mineral, yang baik bagi tubuh. Selain itu, pastikan air minum terbebas dari bibit penyakit dan racun.
2. Rajin Berolahraga
Cara menerapkan pola hidup sehat yang kedua adalah rajin berolahraga. Olahraga wajib dilakukan, karena memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan tubuh. Melalui olahraga, tubuh dan tulang akan menjadi terbiasa untuk bergerak aktif.
Tidak hanya itu, olahraga juga akan mencegah seseorang dari bahaya obesitas. Sebab, pada saat berolahraga, tubuh akan mengeluarkan keringat. Hal inilah yang menandakan bahwa lemak-lemak pada tubuh ikut terbakar.
3. Istirahat yang Cukup
Cara selanjutnya dalam menerapkan pola hidup sehat, tentunya membiasakan istirahat yang cukup. Istirahat cukup yang dimaksud adalah memiliki jam tidur yang ideal, serta menghindari aktivitas lembur yang bisa membuat tubuh kelelahan.
4. Memelihara Kebersihan Lingkungan
ADVERTISEMENT
Cara terakhir dalam menerapkan pola hidup sehat yang harus dibiasakan, yaitu memelihara kebersihan lingkungan . Hal ini penting karena lingkungan yang kotor akan menyebabkan timbulnya sumber-sumber penyakit dan virus.
(VIO)