Konten dari Pengguna

Apakah Kacang Menyebabkan Jerawat? Ini Faktanya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
7 Juli 2023 10:43 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apakah kacang menyebabkan jerawat. Foto: Pixabay.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apakah kacang menyebabkan jerawat. Foto: Pixabay.
ADVERTISEMENT
Kacang seringkali dikaitkan dengan penyebab munculnya jerawat. Sebagian orang pun menghindari makanan ini agar kulitnya tetap terjaga. Namun, apakah kacang menyebabkan jerawat sebagaimana yang dipercaya sebagian masyarakat?
ADVERTISEMENT
Jerawat merupakan masalah kulit paling umum yang dialami hampir setiap orang. Kondisi ini rentan dialami remaja dan pemilik kulit berminyak. Pada umumnya, jerawat tidak berbahaya dan dapat hilang sendiri.
Namun dalam beberapa kasus, jerawat dapat muncul serentak disertai dengan kemarahan dan gatal. Jika tidak ditangani dengan baik, jerawat akan meninggalkan bekas yang sulit hilang sehingga bisa mengganggu penampilan seseorang.

Penyebab Munculnya Jerawat

Ilustrasi apakah kacang menyebabkan jerawat. Foto: Pixabay.
Jerawat muncul saat pori-pori tersumbat yang akhirnya menimbulkan benjolan di kulit. Benjolan ini terkadang disertai dengan nanah.
Mengutip situs National Health Center, ada empat faktor utama penyebab jerawat, yakni produksi sebum yang berlebihan, bakteri, peradangan, dan folikel rambut yang tersumbat.
Jerawat juga bisa dipengaruhi oleh hormon. Pada wanita misalnya, jerawat akan muncul menjelang haid karena tubuh memproduksi hormon progesteron dalam jumlah banyak. Hormon ini memicu produksi sebum penyebab munculnya jerawat.
ADVERTISEMENT
Selain hormon, ada juga faktor lain yang memicu timbulnya jerawat. Salah satunya adalah mengonsumsi jenis makanan tertentu.
Menurut American Academy of Dermatology Association, makanan tinggi gula merupakan penyebab utama jerawat. Hal ini terjadi karena insulin pada makanan tersebut membuat hormon androgen di dalam tubuh lebih aktif. Salah satu peran hormon androgen adalah memproduksi sebum atau minyak yang dapat menyebabkan jerawat.
Beberapa makanan yang tercatat memiliki kandungan gula tinggi adalah nasi, pasta, minuman manis, kue kering, dan selai. Lalu, apakah kacang juga termasuk makanan penyebab jerawat?

Apakah Kacang Menyebabkan Jerawat?

Ilustrasi apakah kacang dapat menyebabkan jerawat. Foto: Unsplash.
Jawaban dari pertanyaan ini penuh perdebatan. Ada yang menyebut klaim kacang penyebab jerawat hanya sebuah mitos, tapi ada pula yang meyakini hal ini.
ADVERTISEMENT
Secara umum, kacang-kacangan merupakan sumber nutrisi yang baik bagi tubuh. Kacang mengandung serat tinggi. Makanan berbentuk biji-bijian ini juga mengandung vitamin dan mineral esensial yang diperlukan tubuh, seperti vitamin E, niasin, asam folat, fosfor, zat besi, seng, hingga kalsium.
Kacang juga mengandung asam lemak tak jenuh omega-3 dan omega-6 yang baik untuk kesehatan otak dan jantung. Menurut studi yang dimuat dalam jurnal Biomedicine & Pharmacotherapy, kacang yang biasa dikonsumsi, yakni kacang tanah, memiliki perbandingan omega-3 dan omega-6 yang kurang ideal yakni 1:17.
Dikutip dari Fortifikasi Puding Cokelat Menggunakan Mikrokapsul Asam Lemak Tak Jenuh dari Minyak Kacang Tanah oleh Widyastuti, kandungan omega3 pada kacang tanah sebesar 1,82%, sementara kandungan omega-6 mencapai 30,95%.
ADVERTISEMENT
Namun, kandungan omega-6 yang berlebihan juga tidak baik untuk kulit karena bisa meningkatkan risiko peradangan dalam tubuh. Ini yang menjadi salah satu faktor penyebab jerawat. Jadi, meski memiliki kandungan yang baik, sebaiknya kacang tidak dikonsumsi secara berlebihan.
(GLW)