news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Apakah Siswa Memerlukan Guru? Jelaskan! Berikut Jawabannya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
10 September 2021 11:30 WIB
ยท
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Siswa dan guru adalah komponen dalam lingkungan sekolah. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Siswa dan guru adalah komponen dalam lingkungan sekolah. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Siswa dan guru adalah sebuah elemen penting yang ada di dalam lingkungan sekolah. Kedua peran tersebut saling bekerja sama untuk menciptakan suasana kegiatan belajar yang aman dan nyaman, serta tercapai tujuan belajarnya.
ADVERTISEMENT
Siswa dalam lingkungan sekolah dapat disebut dengan murid, yang datang ke sekolah untuk mendapatkan ilmu pengetahuan. Sementara guru sering disebut dengan "orangtua di sekolah" karena memberikan ilmu berharga kepada para siswanya.
Simak penjelasan di bawah ini untuk mengetahui lebih lengkap mengenai siswa dan guru sebagai komponen dalam sekolah, serta menjawab pertanyaan mengenai apakah siswa memerlukan guru.

Siswa dalam Lingkungan Pendidikan

Menurut Ali dalam bukunya yang berjudul Psikologi Remaja, siswa adalah anak yang diserahkan secara khusus oleh orangtua untuk mengikuti pembelajaran yang diselenggarakan lembaga pendidikan.
Tujuan siswa belajar di sekolah adalah untuk menjadikan dirinya sebagai manusia yang memiliki pengetahuan, keterampilan, pengalaman, kepribadian, akhlak baik dan mandiri.
Beberapa ahli telah menganalisis bahwa setidaknya terdapat tiga jenis kebutuhan siswa, di antaranya adalah sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Siswa dan guru memiliki pengertian berbeda dan peran yang berbeda pula. Foto: Unsplash

Guru dalam Lingkungan Pendidikan

Guru adalah seseorang yang berprofesi sebagai pendidik dan pembimbing siswa di lingkungan pendidikan. Guru memiliki tugas yang berkaitan dengan dinas maupun luar dinas.
Mengutip dalam jurnal yang berjudul Tugas, Peran, dan Fungsi Guru dalam Pendidikan karya Ahmad Sopian, berikut adalah kelompok tugas yang diemban oleh guru dalam sekolah.
Apakah siswa memerlukan guru? Jelaskan! Foto: Unsplash

Apakah Siswa Memerlukan Guru? Jelaskan!

Sekolah adalah tempat untuk memberikan pendidikan formal kepada siswa. Tak jarang, siswa juga mendapatkan tugas untuk dikerjakan di rumah. Salah satu tugas siswa adalah pertanyaan, apakah siswa memerlukan guru? Jelaskan!
ADVERTISEMENT
Jawaban dari tugas tersebut dapat dipahami melalui penjelasan sebelumnya, yang berkaitan dengan tugas guru dalam bidang profesi, yaitu sebagai pendidik, pengajar, dan pelatih siswa di sekolah.
Siswa sangat memerlukan guru untuk mendapatkan ilmu darinya. Tidak hanya itu, guru dapat membantu siswa untuk memecahkan sebuah permasalahan dan sangat berperan penting dalam kecerdasan generasi bangsa.
Oleh karena itu, seorang siswa berkewajiban untuk menghormati dan taat perintah guru. Sebaliknya, guru juga harus senantiasa membagi ilmunya dan selalu memberikan kenyamanan bagi siswa untuk menimba ilmu di sekolah.
(HDP)