Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Arti Besar Kepala dan Idiom Lain dalam Bahasa Indonesia
1 Agustus 2023 16:02 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bahasa Indonesia memiliki banyak idiom yang kerap digunakan dalam percakapan sehari-hari, salah satunya besar kepala. Makna dan arti besar kepala berkaitan dengan perilaku seseorang yang menjengkelkan.
ADVERTISEMENT
Idiom atau ungkapan merupakan gabungan kata yang membentuk makna baru. Dijelaskan dalam buku Kamus Ungkapan Bahasa Indonesia tulisan J. S Badudu (2008), ungkapan memiliki makna yang berbeda dengan kata sebenarnya.
Karena idiom merupakan kesatuan, untuk memahami maknanya pun tidak bisa diartikan secara kata demi kata. Lalu, apa makna besar kepala?
Arti Besar Kepala
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), besar kepala mengandung dua pengertian. Besar kepala artinya angkuh atau arogan. Namun, ungkapan ini juga bisa digunakan untuk orang yang sulit diatur atau keras kepala.
Ungkapan besar kepala digunakan untuk memberi julukan negatif kepada seseorang. Biasanya, orang yang dijuluki besar kepala senang menerima pujian dari orang lain dan menganggap dirinya hebat.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan sikap percaya diri, orang sombong memiliki harga diri yang sangat tinggi. Sayangnya, hal itu justru membuat mereka enggan menerima kritik atau pendapat dari orang lain.
Mengutip laman Psych Mechanics, ada beberapa alasan mengapa seseorang bersikap sombongan. Dalam banyak kasus, seseorang bisa menjadi sombong saat mereka mencapai hal-hal yang tidak bisa dicapai orang lain.
Alasan lain di balik sikap arogan adalah rasa tidak aman dan tidak percaya diri. Beberapa orang bersikap arogan untuk melindungi ego dan harga dirinya. Mereka berperilaku arogan agar merasa dirinya lebih baik dari orang lain.
Contoh Idiom Lain dalam Bahasa Indonesia
Selain besar kepala, ada banyak idiom lain dalam bahasa Indonesia yang menggunakan anggota tubuh sebagai kiasan, seperti kaki, kepala, mulut, tangan, tulang hingga otak. Dirangkum dari buku Bahasa Indonesia 1 Kelas X karya Yohanni Johns, berikut contoh idiom tersebut.
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
(GLW)