Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Bacaan Dzikir Sebelum Sholat Jumat dan Keutamaannya
7 Juli 2023 12:31 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Membaca dzikir sebelum sholat Jumat merupakan salah satu amalan sunah yang memiliki banyak keutamaan. Amalan ini bisa dikerjakan sebelum dimulainya khotbah sampai berakhirnya sholat Jumat.
ADVERTISEMENT
Meninggalkan sholat Jumat dengan sengaja termasuk dosa besar yang dapat membuat seseorang jauh dari rahmat Allah.
Keutamaan Dzikir Sebelum Sholat Jumat
Jumat merupakan hari istimewa dalam Islam yang dijuluki sayyidul ayyam (rajanya hari). Rasulullah menganjurkan umatnya untuk memperbanyak ibadah di hari Jumat. Sebab pada hari ini, pintu-pintu rezeki terbuka dan pahala dilipatgandakan.
Dalam buku Amalan Ringan Paling Menakjubkan, Syekh Ali Jaber menuliskan empat amalan paling utama yang bisa dikerjakan di hari Jumat. Keempat amalan tersebut adalah sedekah subuh, membaca surat al-Kahfi, berdoa, serta dzikir dan sholawat.
ADVERTISEMENT
Membaca dzikir merupakan amalan sunah yang memiliki banyak keutamaan, terlebih jika dilakukan sebelum sholat Jumat. Siapa saja yang berdzikir pada waktu itu akan dikabulkan hajatnya oleh Allah.
Hal ini tersirat dalam hadits yang diriwayat Abu Hurairah, Rasulullah bersabda: “Di dalam hari Jumat ada satu waktu, saat seorang muslim dalam keadaan menunggu sholatnya seraya dia meminta sesuatu kepada Allah, maka Allah akan memberikan apa yang dia minta” (HR Bukhari dan Muslim).
Mengutip Kitab Induk Doa & Dzikir Terlengkap oleh Nasrullah dan Tim Shahih, kemungkinan besar waktu yang dimaksud dalam hadits tersebut berada pada saat imam naik ke khotib sampai selesai waktu sholat Jumat atau sholat Ashar.
ADVERTISEMENT
Bacaan Dzikir Sebelum Sholat Jumat
Berikut bacaan dzikir sebelum sholat yang bisa diamalkan.
1.Istighfar
أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِـي
Astaghfirullahaladzim.
Artinya: Aku memohon ampun kepada Allah yang Maha Agung.
Atau bisa membaca kalimat istighfar yang lebih lengkap sebagai berikut.
أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِـيْمَ الَّذِيْ لَااِلَهَ اِلَّا هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ ×٣
Astaghfirullaahal‘azhiim alladzii laa ilaaha illaa huwal hayyul qayyum wa atuubu ilaih. (3x)
Artinya: “Aku mohon ampun kepada Allah yang Maha Besar, tidak ada tuhan melainkan dia, yang Maha Hidup yang terus-menerus mengurus makhluk-Nya, dan Aku bertobat kepadanya.”
2. Tasbih
سُبْحَانَ اللهِ وَبِحَمْدِهِ، سُبْحَانَ اللهِ الْعَظِيْمِ وَبِحَمْدِهِ
Artinya: “Maha Suci Allah dan Segala puji bagi-Nya, Maha Suci Allah yang Maha Agung”.
ADVERTISEMENT
Sunah-Sunah Sholat Jumat
Selain memperbanyak dzikir dan sholawat, seorang Muslim juga dianjurkan untuk mengerjakan beberapa sunah sholat Jumat lain. Adapun sunah sholat jumat sebagai berikut.
(GLW)
Live Update