Berapa Lama Durasi Wamil yang Dijalani Laki-Laki di Korea Selatan?

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
12 Januari 2022 10:13 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Berapa lama durasi wamil di Korea Selatan? Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Berapa lama durasi wamil di Korea Selatan? Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Wamil berapa lama harus dijalankan oleh para laki-laki di Korea Selatan? Pertanyaan ini sering kali diajukan oleh para fans K-Pop yang penasaran tentang berapa lama idola mereka berhenti berkarya untuk sementara sebelum akhirnya kembali dengan kejutan.
ADVERTISEMENT
Wajib militer merupakan program dari pemerintah yang harus dijalani oleh laki-laki dari Korea Selatan dari umur 18-28 tahun. Sebelumnya, laki-laki Korea Selatan diperbolehkan menunda Wamil hingga usianya 30 tahun.
Namun, perubahan Undang-Undang (UU) pendaftaran wamil telah mengalami perubahan pada tanggal 1 Agustus 2018 yang menyebabkan penundaan wamil hingga umur 28 tahun saja.
Ada banyak hal yang menyebabkan seorang laki-laki di Korea Selatan menunda wamil, seperti sedang menempuh pendidikan, ada saudara kandung yang juga berada di militer, hingga tengah menjalani pekerjaan yang melibatkan kontrak.
Tidak hanya Korea Selatan, ada beberapa negara lainnya yang mewajibkan para laki-laki untuk mengikuti wamil, seperti Korea Utara, Thailand, hingga Taiwan.
Mengutip buku Explore Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Jilid 3 untuk SMP/MTs Kelas IX yang disusun oleh Sri Untari, dkk, Indonesia tidak memberlakukan wajib militer bagi warga negaranya. Pelatihan dasar kemiliteran bagi warga negara Indonesia termasuk dalam pendidikan bela negara.
Wamil atau wajib militer di Korea Selatan diperuntukkan untuk laki-laki. Foto: Unsplash

Mengapa Ada Wajib Militer di Korea Selatan?

Mengutip dari SBS.com, alasan yang mendasari mengapa warga laki-laki di Korea Selatan harus menjalani wajib militer karena ancaman berkelanjutan dari Korea Utara terhadap Korea Selatan mengenai serangan nuklir.
ADVERTISEMENT
Sebetulnya, di tahun 1950-1953 konflik antara Korea Utara dan Selatan berakhir dengan gencatan senjata bukan perjanjian damai. Hal itu yang membuat kedua negara masih bersitegang hingga saat ini.
Maka dari itu, karena ancaman-ancaman tersebut tidak dapat diprediksi kedatangannya. Untuk mempersiapkan secara matang baik fisik dan juga mental untuk membela negara, langkah wajib militer untuk para laki-laki menjadi jalan keluar terbaik yang bisa dilakukan pemerintah Korea Selatan.

Berapa Lama Waktu Wajib Militer?

Durasi wajib militer yang harus dijalani oleh penduduk laki-laki Korea Selatan tergantung dari instansi yang diikuti.
Beberapa instansi yang bisa dimasuki untuk pelatihan wajib militer adalah Angkatan Darat selama 21 bulan, Angkatan Udara selama 24 bulan, dan Angkatan Laut selama 23 bulan.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, peserta wajib militer juga bisa memiliki bertugas sebagai polisi selama 21 bulan atau pemadam kebakaran selama 23 bulan.
Menurut South China Morning Post, ada juga syarat lain yang membuat beberapa kalangan boleh untuk tidak mengikuti wajib militer.
Kalangan tersebut adalah laki-laki yang memiliki gangguan fisik maupun mental, ilmuwan, kriminal, pencari nafkah, atau anak-anak laki-laki satu-satunya di dalam keluarga.
Atlet yang berhasil meraih medali Olimpiade atau setidaknya medali emas di Asian Games juga mendapatkan kebebasan dari wajib militer.
(JA)