Cara Menghilangkan Bekas Luka di Wajah, Cepat dan Ampuh!

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
15 Oktober 2021 17:33 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara menghilangkan bekas luka di wajah. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Cara menghilangkan bekas luka di wajah. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Bekas luka di wajah membutuhkan proses yang tidak sebentar untuk menghilangkannya, meskipun sudah melakukan berbagai cara.
ADVERTISEMENT
Bekas luka sendiri timbul bisa jadi karena jerawat yang terkelupas atau terjadi kejadian yang tidak diinginkan. Sayangnya, bekas jerawat yang didiamkan terlalu lama bisa membuat seseorang menjadi tidak percaya diri.
Itulah sebabnya dibutuhkan cara yang tepat untuk menangani bekas luka agar cepat memudar. Mengutip jurnal Proses Penyembuhan Luka karya Nova Primadina, bekas luka biasanya lama memudar atau hilang karena terlalu sering terkena paparan sinar matahari.
Paparan sinar matahari ini yang membuat sel melanin berubah menjadi lebih gelap atau menghitam. Biasanya, perawatan yang serius dengan dokter kecantikan diperlukan untuk mengatasi kondisi tersebut.

Cara Menghilangkan Bekas Luka di Wajah

Cara menghilangkan bekas luka di wajah. Foto: Medical News Today
Meski demikian, bukan berarti bahan-bahan dari produk kecantikan tidak bisa membantu menghilangkan bekas luka di wajah. Lantas, bagaimana cara menghilangkan luka di wajah dengan pengobatan sederhana? Berikut penjelasannya, seperti yang dikutip dari Medical News Today!
ADVERTISEMENT
1. Menggunakan skincare yang mengandung salicylic acid
Penggunaan produk kecantikan merupakan salah satu cara yang cukup ampuh untuk membasmi bekas luka di wajah. Namun, perlu diperhatikan juga apa saja kandungan yang ada di dalamnya.
Salah satu kandungan yang diperlukan adalah salicylic acid. Kandungan tersebut dipercaya mampu membantu menghilangkan bekas jerawat. Kandungan salicylic acid biasanya ditemukan di produk kecantikan, seperti toner hingga serum.
2. Menggunakan retinoid
Mengutip jurnal yang berjudul Why Topical Retinoids Are Mainstay of Therapy for Acne karya James Leyden, retinoid merupakan obat yang bisa membantu menghilangkan bekas luka secara perlahan.
Retinoid membantu kulit untuk beregenerasi, sehingga bekas luka tersebut dapat memudar dan kulit bisa kembali ke warna sebelumnya. Meski demikian, penggunaan retinoid berpengaruh negatif jika terkena paparan sinar matahari.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, penggunaannya harus diiringi dengan pemakaian tabir surya atau sunscreen. Dengan begitu, kulit bisa tetap terlindungi dan manfaat retinoid bisa dirasakan dengan maksimal.
3. Penggunaan bahan-bahan alami
Aloevera atau lidah buaya yang membantu hilangkan bekas luka. Foto: Pixabay
Bahan-bahan alami yang dimaksud merupakan bahan yang sering ditemui di rumah dan mudah untuk didapatkan, salah satunya adalah aloevera. Penggunaan aloevera bisa membantu memudarkan bekas luka di wajah jika dipakai dengan rutin.
Selain itu, aloe vera juga bermanfaat untuk melembapkan kulit. Akibatnya, ketika memakainya, kulit terasa lebih lembut dan tidak mudah iritasi.
4. Melakukan chemical peeling
Chemical peeling merupakan salah satu metode dari rangkaian kecantikan yang diaplikasikan ke wajah. Proses ini biasanya dilakukan oleh dokter kecantikan atau orang yang lebih profesional.
ADVERTISEMENT
Mengutip jurnal A Systematic Review of Treatments for Acne Scarring yang disusun oleh Georgios Kravvas, dibandingkan dengan pengobatan yang lain, chemical peeling merupakan cara yang hasil bisa terlihat dengan cepat dan tidak membutuhkan waku yang lama.
Tidak hanya itu, ketika seseorang menggunakan chemical peeling, maka kesehatan kulitnya pun bisa meningkat drastis dan bekas luka di wajah bisa memudar dalam waktu yang singkat.
(JA)