Konten dari Pengguna

Daftar Anime Sport Terbaik untuk Pecinta Olahraga

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
28 Juni 2024 11:48 WIB
·
waktu baca 6 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Anime Sport Terbaik, Foto: Pixabay/jensenartofficial
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Anime Sport Terbaik, Foto: Pixabay/jensenartofficial
ADVERTISEMENT
Anime selalu menyajikan cerita yang menarik dan seru. Salah satu jenis anime yang cukup banyak digemari adalah anime sport. Bagi para pecinta olahraga, tak ada salahnya untuk menonton anime sport terbaik dan pastinya bikin semangat.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Anime Sebagai Budaya Populer (Studi Pada Komunitas Anime Di Yogyakarta), oleh Prista Ardi Nugroho dan Grendi Hendrastomo, dalam situs journal.student.uny.ac.id, anime adalah budaya dari Jepang yang diterima oleh masyarakat Indonesia.
Sudah banyak series atau film anime dari Jepang yang ditayangkan di Indonesia dan memiliki banyak penggemar. Anime juga merupakan salah satu pesona Jepang sejak tahun 1963 sampai sekarang. Akhir-akhir ini penggemar anime menikmati anime melalui layanan internet atau aplikasi khusus.

10 Anime Sport Terbaik untuk Pecinta Olahraga

Ilustrasi Anime Sport Terbaik, Foto: Pixabay/AlejandroNicolas
Anime sport terbaik sangat cocok ditonton oleh para pecinta olahraga. Berikut ada beberapa rekomendasi anime tentang olahraga yang seru dan bikin semangat:

1. Haikyu!! Fly High! Volleyball!

Haikyu!! adalah salah satu anime sport yang paling populer di Indonesia. Haikyu!! adalah serial manga dan anime olahraga yang diproduksi oleh Production I.G. Anime ini diadaptasi dari manga dan berfokus pada Shoyo Hinata.
ADVERTISEMENT
Haikyu!! ini berkisah tentang sang karakter utama yang gigih dan ada penekanan dalam alur cerita kerja sama timnya. Meskipun Haikyu!! terbilanh sebagai anime baru, anime ini tidak kalah populer dibandingkan anime olahraga populer lainnya.
Anime Haikyu!! bertema tentang olahraga bola voli. Tema ini belum banyak digunakan oleh berbagai anime sport yang lebih dulu tayang. Bola voli adalah olahraga yang digemari banyak orang.
Hal inilah yang membuat Haikyu!! menonjol dibandingkan dengan anime lainnya. Anime ini tidak hanya menceritakan tentang kisah tim voli, tetapi juga menceritakan tentang aksi pertandingan bola voli itu dengan mendebarkan.

2. Slam Dunk

Anime Slam Dunk ini diakui secara luas sebagai penggerak popularitas olahraga basket di Jepang. Tak hanya itu, anime ini menjadi salah satu kisah olahraga paling berpengaruh dalam sejarah manga dan anime.
ADVERTISEMENT
Anime Slam Dunk ini juga berpotensi menjadi anime yang paling berpengaruh sepanjang masa. Anime ini dipersembahkan oleh Takehiko Inoue pada tahun 1990 yang kemudian menjadi salah satu anime dan manga bertema olahraga paling populer di seluruh dunia.

3. Hajime no Ippo: Rising

Hajime no Ippo merupakan manga atau anime yang bertema tinju legendaris. Anime ini diciptakan oleh George Morikawa dan terbit perdana pada tahun 1989.
Pada anime ini tokoh utamanya adalah Ippo Makunouchi. Tokoh utama ini diceritakan sebagai pemuda underdog yang ingin mulai melangkah ke dunia tinju setelah ia diselamatkan oleh seorang petinju profesional dari perundungan.
Perjalanan Ippo Makunouchi dalam mempelajari tinju ini menjadi inti cerita dari Hajime no Ippo. Kisahnya Ippo diwarnai dengan persaingan, interaksi antar karakter, dan perkembangan pribadi yang akan dialami Ippo.
ADVERTISEMENT

4. Major

Major mungkin memang tidak sepopuler anime sport lainnya, namun Major tetap menjadi salah satu anime sport terbaik. Anime ini berasal dari karya manga Takuya Mitsuda yang telah terbit pada tahun 1994 hingga 2010.
Lalu, Major kemudian diadaptasi menjadi anime pada tahun 2004. Anime ini bertema baseball dan berfokus pada Goro Honda yang ayahnya adalah seorang pemain baseball profesional dan ia bermimpi ingin mengikuti jejak sang ayah.
Yang membedakan Major dengan anime lainnya adalah alur cerita anime ini luas, ceritanya menelusuri perjalanan Goro hingga ia mencapai puncak kariernya di liga utama baseball.

5. Kuroko's Basketball

Kuroko's Basketball adalah serial anime ciptaan Tadatoshi Fujimaki. Anime ini terbit pada tahun 2008 dan hadir sebagai manga yang kemudian diadaptasi menjadi anime.
ADVERTISEMENT
Kuroko's Basketball ini ceritanya berfokus pada Tetsuya Kuroko, yang mana ia bergabung dengan tim basket SMA dengan tujuan menjadi yang terbaik di tingkat nasional.
Kuroko's Basketball memadukan unsur aksi magis dengan elemen dan alur cerita khas olahraga yang sangat seru dan unik. Kuroko's Basketball menjadi salah satu anime yang wajib ditonton.

6. Ace of Diamond

Anime Ace of Diamond ini awalnya terbit sebagai manga pada tahun 2006 hingga 2015. Lalu, diadaptasi menjadi sebuah anime yang berasal dari hasil kolaborasi studio Madhouse dan Production I.G. pada tahun 2013.
Serial anime Ace of Diamond telah melahirkan beberapa sekuel dan adaptasi manga lainnya. Cerita utama anime ini adalah Eijun Sawamura yang memiliki impian besar untuk menjadi pitcher bintang atau yang dikenal sebagai "ace" di lapangan baseball.
ADVERTISEMENT

7. The Prince of Tennis

Untuk para otaku atau para pecinta anime batu, The Prince of Tennis ini sangat cocok untuk ditonton. Anime ini berawal dari manga yang terbit dari tahun 1999 hingga 2008.
Anime The Prince of Tennis sendiri ceritanya adalah tentang Ryoma Echizen seorang pemain tenis muda yang mengalami peningkatan pesat sampai melebihi kemampuan para rivalnya.
Alur cerita anime ini menampilkan perjuangan tim sekolah Ryoma dalam meraih gelar juara. Alur cerita anime ini memang terbilang sederhana, namun anime ini menjadi salah satu manga terlaris dan anime olahraga terpopuler.

8. Yowamushi Pedal

Untuk pecinta komedi, anime sport Yowamushi Pedal sangat cocok untuk ditonton. Anime ini berhasil mencuri perhatian di deretan anime bergenre olahraga karena unsur komedinya tersebut.
ADVERTISEMENT
Yowamushi Pedal debut sebagai anime pada tahun 2013. Yowamushi Pedal ini memiliki total lima musim anime dan 84 volume manga. Alur ceritanya berfokus pada Sakamichi Onoda, yang bergabung dengan klub balap sepeda.
Anime ini diproduksi oleh tim dari TMS Entertainment. Dibandingkan dengan anime sport lainnya, Yowamushi Pedal ini menyajikan alur cerita yang jauh lebih lucu dan menyenangkan. Hal inilah yang menjadikan anime ini sangat istimewa.
Dengan cerita humor dan semangat yang ditampilkan pada kisahnya, Yowamushi Pedal ini wajib ditonton oleh para penggemar anime, khususnya bagi yang suka genre komedi dan suka menikmati kisah inspiratif.

9. Initial D

Serial anime Initial D ini alur ceritanya berfokus pada dunia balap liar jalanan di Jepang. Initial D merupakan karya manga dari Shuichi Shigeno pada tahun 1995. Initial D ini selanjutnya diadaptasi menjadi beberapa anime yang mana ceritanya dibagi dalam Stage yang berbeda.
ADVERTISEMENT
Pada awalnya, banyak para penggemar anime yang mengenal anime ini dari meme yang beredar di internet. Tetapi, kisah Takumi Fujiwara yang ingin menggapai mimpinya menjadi pembalap dan disegani dalam anime ini sangat layak untuk ditonton.
Penonton anime ini akan disuguhkan dengan kisah balapan yang menegangkan dan diiringi lagu latar yang enerjik dan semangat. Anime ini adalah salah satu anime underrated, namun memiliki alur cerita yang seru.
Sepanjang kisah perjalanannya, anime Initial D ini tetap konsisten dengan gaya alur cerita khasnya. Menjadi salah satu anime sport terbaik, Initial D wajib ditonton untuk para pecinta sporty dan balapan.

10. Free!

Free! adalah anime yang ceritanya bertema renang. Anime ini mulai rilis pada tahun 2013. Serial anime Free! berfokus pada Haruka Nanase yang adalah seorang perenang berbakat dan memiliki kecintaan mendalam terhadap air.
ADVERTISEMENT
Haruka ini bersama dengan teman-temannya akan menghadapi berbagai rintangan dalam dunia renang yang kompetitif. Free! banyak dicintai para penggemar anime karena kualitas animasinya yang memukau dan kisah-kisah di dalamnya yang sangat emosional.
Anime ini memiliki basis penggemar yang cukup besar. Serial anime ini juga mendapat banyak pujian, sebab penggambaran olahraga renang dalam ceritanya terlihat sangat realistis.
Bahkan untuk para penonton yang suka sporty namun tidak terlalu mengikuti dunia renang, anime ini tetap layak untuk ditonton karena menghadirkan alur cerita yang sangat menghibur. Free! menghadirkan karakter yang luar biasa dan cerita yang menarik.
Itulah berbagai rekomendasi anime sport terbaik yang wajib ditonton pecinta olahraga. Genre anime sport ini cocok ditonton bagi penggemar anime yang membutuhkan semangat yang membara dan bisa dijadikan motivasi dalam berolahraga. (IF)
ADVERTISEMENT