Konten dari Pengguna

Daya Tarik Daerah Wisata Bali, Mulai dari Keindahan Alam hingga Keragaman Budaya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
27 Oktober 2021 13:30 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Daerah Wisata Bali. Foto: Pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Daerah Wisata Bali. Foto: Pixabay.com
ADVERTISEMENT
Daerah wisata Bali memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan. Hingga saat ini, Pulau Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata Indonesia yang menarik wisatawan lokal maupun internasional.
ADVERTISEMENT
Mengutip jurnal Keunikan Budaya dan Keindahan Alam sebagai Citra Destinasi Bali oleh I Gusti Bagus Rai Utama, keindahan alam Bali masih menjadi daya tarik yang sama kuatnya dengan keragaman budayanya.
Pulau Bali merupakan salah satu provinsi di Indonesia dengan luas 5.633 kilometer persegi. Wilayahnya terdiri atas satu pulau, yaitu Pulau Bali dan beberapa pulau kecil di sekitarnya. Di antara pulau kecil tersebut, Pulau Nusa Penida adalah yang terluas.
Daerah Bali bagian utara memiliki dataran rendah yang sempit. Hal ini berbeda dengan Bali bagian selatan. Dataran rendah di Bali selatan menghampar dari Kabupaten Jembrana di barat sampai Kabupaten Karang Asem di timur. Di bagian ujung selatan terdapat semenanjung Benoa.
Dari segi masyarakatnya, Bali didiami oleh suku bangsa Bali. Suku ini terbagi dua, yaitu masyarakat Bali Aga dan masyarakat Bali Majapahit.
ADVERTISEMENT
Bali Aga berarti Bali pegunungan atau disebut Bali asli. Sedangkan Bali majapahit mendiami daerah dataran rendah di bagian selatan Pulau Bali.
Jurnal yang ditulis oleh I Gusti Bagus Rai Utama mengidentifikasikan faktor daya tarik daerah wisata Bali. Di antaranya, harga produk wisata, budaya dalam berbagai bentuk manifestasinya, keindahan pantai yang beragam, kenyamanan berwisata, citra Bali, keindahan alam, dan keramahan penduduk setempat.
Ilustrasi Daerah Wisata Bali. Foto: Pixabay.com
Merujuk pada jurnal Keunggulan Bali sebagai Daerah Tujuan Wisata Andalan Indonesia karya Lili Somantri, berikut ini faktor utama daya tarik Pulau Bali sebagai daerah wisata.

Keunggulan Objek Alam

Bali dianugerahi alam yang indah dan bervariatif, mulai dari pantai, laut, sungai, danau, gunung, dan hutan. Semua objek alam tersebut berpotensi menjadi objek wisata.
ADVERTISEMENT
Salah satu objek wisata alam yang menarik di Bali, yaitu pantai. Pulau Dewata ini sangat terkenal dengan keindahan pantainya. Contohnya, Pantai Kuta dan Pantai Sanur yang sering dikunjungi wisatawan.
Selain itu, terdapat juga Tanjung Benoa Bali yang menjadi tempat wisata untuk melakukan beraneka olahraga dan rekreasi air. Misalnya, snorkling, parasailing, dan diving.
Objek wisata alam lain yang menarik, yakni keindahan panorama Gunung Batur dan Danau Batur. Letaknya berada di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli.
Di sebelah barat Danau Batur terdapat tempat wisata penting lainnya, yaitu Bedugul. Tempat tersebut memiliki kawah dan danau dengan pepohonan yang menghijau.

Keunggulan Objek Budaya

Objek wisata yang tidak kalah menarik, yaitu budaya masyarakatnya. Kehidupan masyarakat Bali sangat erat dengan agama Hindu. Setiap upacara keagamaannya memiliki ritual yang sangat khas.
ADVERTISEMENT
Pura merupakan tempat ibadah umat Hindu dan tersebar di seluruh pelosok Bali. Oleh karena itu, Bali juga memiliki julukan Pulau Seribu Pura. Di antara pura yang menarik, yaitu Pura Besakih, Pura Tanah Lot, dan Pura Uluwatu.
Sebagai desa tujuan wisata yang utama di Indonesia, berbagai desa di Bali juga berkembang menjadi desa wisata. Adapun desa wisata yang menarik di Bali ialah Desa Baha dan Desa Trunyan.
Selain objek budaya yang berupa bangunan, Bali juga terkenal dengan keseniannya. Contohnya, seni tari, seni lukis, seni rupa, dan berbagai upacara adat atau upacara keagamaan.
(FNS)