Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Definisi Google Adsense dan Istilah Lain di Dalamnya
12 November 2021 14:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, Google Adsense (ads) adalah layanan jasa periklanan yang dikelola oleh Google. Para pengiklan akan membuat dan mendaftarkan iklannya di Google Ads dengan sistem lelang.
ADVERTISEMENT
Adsense adalah program periklanan berbasis cost-per-click (CPC) yang memungkinkan pemilik situs web mendapatkan penghasilan dari iklan yang terpasang.
Definisi Google Adsense
Mengutip dari jurnal Mendulang Dolar dengan Google Adsense oleh Ade Hendra, Google Adsense merupakan sebuah program kerja sama periklanan yang memakai media internet. Program tersebut diselenggarakan oleh Google.
Melalui program periklanan Adsense, pemilik situs web maupun blog yang telah mendaftar dan disetujui keanggotaanya bisa memasang unit iklan. Bentuk maupun materinya telah ditentukan oleh Google pada situs web.
Para pemilik situs web atau blog tersebut akan mendapat pemasukan berupa pembagian keuntungan dari Google. Pendapatn itu diperoleh dari setiap iklan yang diklik oleh para pengunjung situs. Sistem ini dikenal sebagai sistem Pay Per Click (PPC) atau bayar per klik.
ADVERTISEMENT
Meskipun program Adsense memberikan keuntungan besar, Google telah menetapkan aturan ketat untuk melindungi kepentingan semua pihak yang terlibat di dalamnya. Termasuk kepada pemasang iklan yang sering dirugikan oleh tindakan tidak terpuji pemilik situs anggota program Adsense.
Potensi keuntungan mengikuti program Adsense membuat banyak pemilik situs web mengembangkan berbagai metode untuk meningkatkan jumlah klik pada iklan yang ditayangkan. Sebagian metode terbukti ilegal dan melawan kebijakan resmi program Adsense.
Istilah dalam Google Adsense
Berdasarkan jurnal Advertising Pay Per Click (PPC) dengan Google Adsense Perspektif Hukum Islam oleh Dika Saputri, berikut istilah-istilah yang sering digunakan dalam Google Adsense.
1. Publisher
Publisher adalah orang atau pemilik situs yang sudah bergabung dan memasang iklan Adsense di situs mereka. Setelah itu istilah lainnya ialah Ad Units yang merupakan iklan Adsense itu sendiri
ADVERTISEMENT
2. Link Units
Istilah Link Units hampir sama dengan ad units, tetapi formatnya mirip dengan menu yang bisa ditemui di situs web. Perbedaannya terletak pada saat pengunjung mengklik iklan ini.
Pada link units, pengguna akan diarahkan ke halaman hasil pencarian di search engine Google. Publisher baru akan mendapatkan pemasukan jika pengunjung mengklik salah satu ad units yang ada di halaman tersebut.
Link units menghasilkan pemasukan uang lebih banyak dibandingkan dengan ad units biasa.
3. Adsense for content
Adsense for content adalah iklan Adsense yang dipasang di dalam suatu halaman. Iklan-iklan yang muncul berhubungan dengan isi halaman tersebut (kontekstual). Ad units dan link units termasuk ke dalam Adsense for content.
ADVERTISEMENT
4. Alternate ads
Istilah lain ialah alternate ads yakni munculnya iklan saat iklan utama yang kontekstual dengan isi web habis. Google memperbolehkan kita untuk memasang alternate ads atau iklan alternatif.
Jika ad units telah diatur dengan menggunakan dan alternate ads tidak muncul, akan keluar iklan alternatif yang telah diatur sebelumnya.
5. Channel
Istilah Channel merupakan semacam label yang dapat diberikan pada ads units, link units, Adsense for search, dan referrals.
Satu unit iklan dapat memiliki lebih dari satu label. Sebaliknya, satu label dapat dipakai untuk Adsense dan akan digabung berdasarkan channels. Hal itu memudahkan publisher untuk menganalisis performa Adsense mereka.
(FNS)