Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Dropbox: Cloud Storage yang Cocok untuk Bidang Akademis dan Bisnis
15 November 2021 14:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dropbox adalah salah satu Cloud Storage (Penyimpanan Awan) yang cukup banyak digunakan oleh pelajar dan pegiat bisnis . Layanan penyimpanan dokumen atau berkas ini dapat digunakan untuk berbagi data di mana pun dan kapan pun.
ADVERTISEMENT
Cloud Storage merupakan bagian dari Cloud Computing. Mengutip dari Jurnal Teknik Informatika Volume 10 Nomer 2 yang ditulis Irfan Santiko dkk., Cloud Computing atau komputasi awan adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer dan pengembangan berbasis Internet Cloud Storage.
Definisi Cloud Storage
Pada dasarnya, Cloud Storage berupa teknologi yang memanfaatkan jaringan komputer luas atau internet sebagai media pengaksesan dan penyimpanan data digital tanpa terkendala oleh jarak.
Berdasarkan jurnal yang ditulis Irfan Santiko dkk., Cloud Storage adalah metafora dari internet, sebagaimana media penyimpanan yang sering digambarkan pada diagram jaringan komputer.
Pengertian Dropbox
Dalam jurnal yang ditulis Boudewijn de Bruin dan Luciano Floridi berjudul "The Ethics of Cloud Computing", dijelaskan bahwa Dropbox merupakan salah satu dari sebagian besar layanan sinkronisasi file cloud yang digunakan oleh bidang akademis dan bisnis. Selain itu, Dropbox juga dapat membantu mengelola administrasi sebuah perusahaan seperti mengurus dan mengelola surat.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, menurut Jurnal Sekretaris dan Administrasi Bisnis yang ditulis Tengku Sitti Rochmah dkk., Dropbox adalah layanan penyedia data berbasis web yang dikelola Evenflow, Inc. sebagai operatornya. Dropbox berupa sistem penyimpanan berjaringan untuk menyimpan dan berbagi data maupun berkas dengan pengguna lain di internet melalui sinkronisasi data.
Dropbox juga merupakan salah satu penyedia layanan cloud storage yang cukup populer dan termasuk pemain lama. Untuk menggunakan layanan Cloud Storage Dropbox, pengguna perlu memasang software yang disediakan di situs Dropbox. Kemudian, dapat diunduh gratis dan dipasang di Windows, Mac, maupun Linux.
Jenis-jenis Cloud Storage Lainnya
Jenis cloud storage lainnya di samping Dropbox, antara lain OneDrive dan Google Drive.
1. OneDrive
ADVERTISEMENT
2. Google Drive
Google Drive merupakan platform penyimpanan yang juga digunakan orang-orang. Cloud Storage ini terbilang yang paling populer. Selain sudah terintegrasi langsung dengan akun Google, Cloud Storage ini juga menawarkan kapasitas penyimpanan hingga kurang lebih 15GB secara gratis tanpa perlu berlangganan.
(AMP)