Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Ilmu Geografi: Pengertian, Prinsip, dan Komponennya
25 November 2021 13:48 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pengertian geografi adalah ilmu yang mempelajari keberagamaan dari permukaan bumi sebagai tempat hidup manusia dengan aspek-aspek alamiah dan sosial.
ADVERTISEMENT
Menurut Ahli Geografi Indonesia, Profesor Bintarto, pengertian geografi, yaitu ilmu pengetahuan yang menerangkan sifat-sifat Bumi, menganalisis segala gejala alam, dan juga penduduknya.
Geografi juga mempelajari motif khusus dari suatu kehidupan dan berusaha mencari fungsi dari unsur-unsur Bumi dalam ruang dan waktu.
Sedangkan pengertian geografi menurut Ferdinand Von Richtoffen disadur dari Pendidikan Geografi oleh Asep Mulyadi, yaitu studi yang membahas sifat-sifat permukaan Bumi dan penduduknya yang disusun berdasarkan letaknya, serta mencoba menjelaskan hubungan timbal balik antargejala dan sifat-sifat tersebut.
Itulah pengertian geografi yang mungkin belum kamu ketahui sebelumnya. Selanjutnya, tulisan di bawah ini akan membahas tentang bidang kajian geografi, prinsip, dan aspeknya. Simak penjelasan berikut agar kamu memahaminya!
Bidang Kajian Geografi
Menurut Varenius dalam Geografi: Membuka Cakrawala Dunia karya Bambang Utoyo, bidang kajian geografi dibagi menjadi dua jenis, yaitu geografi umum dan geografi khusus.
ADVERTISEMENT
1. Geografi Umum
2. Geografi Khusus
Prinsip-prinsip Geografi
Terdapat empat prinsip dalam studi geografi yang terdiri dari prinsip persebaran, interelasi, deskripsi, dan korologi. Berikut penjelasannya menurut Bambang Utoyo dalam bukunya yang berjudul Geografi: Membuka Cakrawala Dunia.
ADVERTISEMENT
1. Prinsip Persebaran
Prinsip persebaran berarti segala gejala, ketampakan, dan masalah yang ada di muka Bumi maupun variasinya. Ada yang terpencar secara merata, bergerombol di wilayah-wilayah tertentu, bahkan sama sekali tidak merata.
2. Prinsip Interelasi
Prinsip interelasi memiliki arti bahwa antara komponen atau aspek-aspek lingkungan geografi senantiasa terdapat hubungan timbal balik atau saling berkaitan dengan yang lainnya.
3. Prinsip Deskripsi
Prinsip ini meliputi pemaparan mengenai hasil penelaahan studi geografi terhadap gejala, fenomena, atau masalah yang ada. Deskripsi hasil penelaah tersebut bisa berupa uraian, peta, diagram, tabel, grafik, citra, atau media lainnya.
4. Prinsip Korologi
Prinsip korologi merupakan perpaduan dari ketiga prinsip di atas. Dalam prinsip ini gejala dan permasalahan geografi dianalisis persebaran, interaksi, dan interelasinya dari berbagai aspek yang memengaruhinya.
ADVERTISEMENT
Komponen Geografi
Komponen lingkungan geografi terdiri dari lingkungan fisik dan nonfisik. Untuk lebih jelasnya, simak contohnya di bawah ini yang dikutip dari Siap Menghadapi UN Geografi SMA/MA karya Sriyanto dkk.
a. Komponen lingkungan fisik
b. Komponen lingkungan nonfisik
(ZHR)
ADVERTISEMENT