Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Jadwal Pekan Suci Paskah 2025 yang Perlu Diketahui oleh Umat Kristiani
11 Maret 2025 14:17 WIB
·
waktu baca 7 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Paskah adalah salah satu hari raya penting bagi umat Kristiani. Sama seperti hari raya lainnya, terdapat serangkaian ibadah yang dilakukan, sehingga penting untuk tahu jadwal Pekan Suci Paskah 2025 agar bisa beribadah tepat waktu.
ADVERTISEMENT
Paskah selalu diperingati setiap tahun oleh umat Kristiani. Pada hari raya Paskah, umat Kristiani memperingati kebangkitan Yesus Kristus setelah wafat di kayu salib. Untuk memperingati hari tersebut, umat Kristiani akan menjalani serangkaian ibadah.
Rangkaian ibadah pada Paskah ini dikenal dengan sebutan Masa Prapaskah. Biasanya Masa Prapaskah akan berlangsung selama 40 hari dan bisa digunakan sebagai waktu pertobatan maupun refleksi diri dalam bagian spiritual.
Apa Itu Paskah?
Sebelum membahas mengenai jadwal Pekan Suci Paskah, ada baiknya mengetahui seputar Paskah terlebih dahulu. Paskah merupakan hari peringatan Yesus Kristus dari kematian atau yang juga dikenal dengan sebutan Hari Kebangkitan Yesus Kristus.
Dikutip dari buku Hari Raya Liturgi: Sejarah dan Pesan Pastoral Gereja, Rasid Rachman, (2005:12), Paskah dirayakan setiap tanggal 14 bulan Nisan, yaitu bulan pertama. Tanggal 14 Nisan bertepatan dengan bulan purnama atau 1-2 hari sebelum atau sesudah bulan purnama.
ADVERTISEMENT
Biasanya Paskah dirayakan pada hari Minggu, menyusul Sabtu Paskah dan Jumat Suci. Paskah juga jadi hari penutup dari masa puasa atau berpantang yang diselenggarakan sebagai hari berbahagia setelah menjalankan puasa selama 7 kali Jumat serta menjadi pusat atau puncak seluruh tahun liturgi gereja.
Paskah jadi hari raya yang penting bagi umat Kristiani. Selain menjadi hari untuk mengenang kebangkitan Yesus Kristus, Paskah juga jadi simbol pengorbanan Kristus untuk menebus dosa manusia. Hal ini juga menjadi bukti bahwa Allah telah menawarkan keselamatan bagi manusia.
Pada hari Paskah, ada beragam cara yang bisa dilakukan oleh umat Kristiani untuk merayakan hari tersebut. Mulai dari mengikuti rangkaian ibadah dan misa Paskah di gereja, melakukan renungan dari makna pengorbanan dan kebangkitan Yesus, hingga berbagi kasih kepada sesama.
ADVERTISEMENT
Berbagai cara yang dilakukan tersebut merupakan bentuk memperingati Yesus di hari kebangkitan. Secara umum, sebagian besar umat Kristiani akan menjalankan rangkaian ibadah terlebih dahulu di gereja.
Selain itu, ada juga yang mengadakan perayaan mencari telur untuk merayakan Paskah. Biasanya tradisi mencari telur ini populer di kalangan umat Kristiani yang ada di Eropa dan Amerika, namun kini masyarakat Indonesia juga sudah mulai mengikuti tradisi tersebut.
Jadwal Pekan Suci Paskah 2025
Terdapat serangkaian ibadah yang dilakukan dalam memperingati Paskah , seperti Abu Rabu hingga Minggu Paskah. Setiap rangkaian ibadah memiliki jadwalnya masing-masing. Berikut adalah jadwal Pekan Suci Paskah 2025 yang perlu diketahui oleh umat Kristiani.
ADVERTISEMENT
Sesuai jadwal tersebut umat Kristiani akan menjalankan ibadah di gereja masing-masing. Sementara, untuk jadwal setiap ibadahnya dapat berbeda di berbagai gereja, sehingga penting untuk tahu kabar terbaru melalui gereja masing-masing.
Selain itu, Pemerintah Indonesia juga telah menetapkan tanggal 20 April 2025 sebagai hari libur nasional. Hal ini sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri mengenai Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.
Dengan adanya libur nasional ini maka dapat memberikan kesempatan bagi umat Kristiani untuk merayakan Paskah bersama keluarga maupun komunitas gereja dengan lebih bermakna. Sehingga bisa menghabiskan hari dengan mendekatkan diri kepada Tuhan.
Rangkaian Ibadah pada Pekan Suci Paskah
Pada masa Pekan Suci Paskah, akan ada rangkaian ibadah yang dilaksanakan oleh umat Kristiani. Ibadah ini umumnya dilaksanakan bersama umat lainnya di gereja. Selain itu, setiap rangkaian dari Pekan Suci Paskah juga memiliki maknanya masing-masing.
ADVERTISEMENT
Sesuai informasi dari buku Liturgi Meja Tuhan: Dinamika Perayaan-Pelayanan, Ester Asri Sutanto, (2005), setiap hari dalam rangkaian masa pra-paskah memiliki liturgi atau rangkaian ibadah khusus. Adapun liturgi yang dilakukan tersebut antara lain sebagai berikut.
1. Rabu Abu
Rabu Abu merupakan masa perayaan pra-paskah pada gereja Katolik Roma, yang ditandai dengan upacara penerimaan abu di gereja. Penerimaan abu ini dioles dengan membentuk tanda salib pada dahi sebagai lambang masa pertobatan.
Dikutip dari buku Kamus Alkitab dan Theologi, Jonar Situmorang, (2021:385), disebut dengan Rabu Abu karena pada hari tersebut para jemaat diberkati dengan abu daun palma dari tahun sebelumnya, yang kemudian dioleskan pada dahi kaum beriman sebagai tanda tobat.
Abu yang dioleskan di dahi berasal dari pembakaran daun palma yang diberkati pada Minggu Palma tahun sebelumnya dan diberkati pada Rabu Abu. Abu yang sudah diberkati tersebut akan dioleskan pada dahi disertai nasihat, “Bertobatlah, dan percayalah kepada Injil.”
ADVERTISEMENT
2. Minggu Palma
Minggu Palma merupakan pintu masuk ke Pekan Suci, sebagaimana dikutip dari buku Natal dan Paskah, C.H. Suryanugraha, OSC, (2021:69). Minggu ini juga biasa disebut dengan Minggu Sengsara.
Perayaan Minggu Palma dirayakan untuk mengenang masuknya Yesus ke kota Yerusalem sebelum akhirnya disalibkan. Daun palma pada perayaan ini disimbolkan sebagai lambang kemenangan Yesus Kristus yang telah bangkit kembali.
3. Kamis Putih
Kamis Putih jadi rangkaian ibadah berikutnya dari masa pra-paskah serta termasuk dari Trihari Suci bersama Jumat Agung dan Sabtu Suci. Perayaan Kamis Putih merupakan momen untuk mengenang peristiwa saat Yesus mendekati masa kematian-Nya.
Dikutip dari situs ust.ac.id, kala itu Yesus tengah mengadakan perjamuan malam untuk terakhir kalinya. Ia membagikan roti Paskah dengan para muridnya sebelum penyaliban.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Kamis Putih juga untuk meneladani Yesus yang membasuh kaki para muridnya. Hal ini dikarenakan kegiatan tersebut dinilai sebagai hal yang biasa dilakukan oleh budak, namun Yesus yang merupakan seorang Guru mau melakukan hal tersebut.
4. Jumat Agung
Dikutip dari situs kemenag.go.id, Jumat Agung adalah hari raya umat Kristiani dan memiliki posisi yang istimewa. Jumat Agung jadi inti dari dari perayaan Paskah. Hari tersebut menjadi peringatan penyaliban Yesus Kristus.
Pada Jumat Agung biasanya umat Kristiani akan melakukan ibadah misa di gereja. Bagi umat Katolik, selama Misa Jumat Agung akan naik ke dekat altar untuk membungkuk dan mencium salib sebagai bentuk penghormatan, sebagaimana dikutip dari situs stik-sintcarolus.ac.id.
Selain itu, ibadah yang dilakukan biasanya berupa pembacaan Injil, penyembahan Salib Suci, dan Komuni Kudus. Rangkaian ibadah ini dilakukan dalam suasana hening yang penuh dengan kesungguhan hati mendalam sebagai penghayatan atas pengorbanan Yesus.
ADVERTISEMENT
5. Sabtu Suci
Sabtu Suci jadi hari terakhir dari masa pra-paskah yang dirayakan oleh umat Kristiani. Perayaan ini jatuh pada hari setelah Jumat Agung dan sebelum Minggu Paskah.
Hari Sabtu Suci dilalui dengan keheningan dan doa. Pada malam harinya, gereja akan merayakan Vigili Paskah, yang merupakan puncak perayaan Pekan Suci.
Dalam Vigili Paskah, umat Katolik merayakan kebangkitan Yesus Kristus dengan membaharui janji baptis mereka, menyalakan lilin Paskah yang melambangkan terang Kristus, dan menerima orang-orang baru yang dibaptis menjadi anggota gereja.
6. Minggu Paskah
Minggu Paskah jadi hari kebangkitan dari Yesus Kristus. Paskah jadi hari yang paling penting dan dimuliakan. Sebab, pada hari ini umat Kristiani merayakan kebangkitan Yesus Kristus dari kematian dan menjadi inti dari iman Kristiani.
ADVERTISEMENT
Biasanya umat Kristiani akan merayakan Paskah dengan mengikuti Misa Paskah yang penuh suka cita, namun tetap berlangsung khidmat. Hal ini untuk mengenang Yesus Kristus sebagai pembawa terang dan keselamatan bagi seluruh umat manusia.
Selain itu, di beberapa negara Paskah dirayakan dengan telur yang didekorasi. Telur menjadi simbol dari kehidupan yang baru. Tidak heran jika Paskah kerap identik dengan telur Paskah.
Melalui berbagai rangkaian ibadah dan perayaan tersebut, umat Kristiani dapat mendekatkan diri kepada Tuhan. Apalagi ada banyak ibadah yang bisa dilakukan, mulai dari doa, puasa, hingga pertobatan. Hal ini menjadi salah satu cara untuk merefleksikan diri secara spiritual.
ADVERTISEMENT
Itu dia informasi mengenai jadwal Pekan Suci Paskah 2025 yang perlu diketahui oleh para umat Kristiani. Dengan tahu jadwal Pekan Suci Paskah tersebut, maka bisa mempersiapkan diri untuk mengikuti rangkaian ibadah yang ada sebagai bentuk memperingati kebangkitan Yesus Kristus. (PRI)