Konten dari Pengguna

Keliling Segitiga: Rumus, Contoh Soal, dan Cara Menghitungnya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
6 Desember 2021 14:06 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dalam ilmu matematika, segitiga merupakan salah bangun datar. Foto: Freepik.com
zoom-in-whitePerbesar
Dalam ilmu matematika, segitiga merupakan salah bangun datar. Foto: Freepik.com
ADVERTISEMENT
Untuk menghitung keliling segitiga, diperlukan rumus untuk menyelesaikan perhitungan. Keliling segitiga adalah panjang keseluhan sisi segitiga.
ADVERTISEMENT
Dalam ilmu matematika, segitiga sendiri merupakan bangun datar yang terdiri dari tiga sisi. Setiap sudut dari bangun datar ini sendiri berjumlah 180 derajat.
Bagaimana cara menghitung keliling segitiga? Untuk mengetahui jawabannya, simak penjelasan di bawah ini.

Pengertian Bangun Datar Segitiga

Dikutip dari Top Sukses Matematika SMP yang disusun oleh Tim Presiden Eduka, segitiga adalah suatu bangun datar berupa kurva tertutup sederhana yang terbentuk dari tiga ruas garis dan membentuk tiga buah titik sudut.
Segitiga sendiri memiliki tiga unsur utama, yaitu sisi, sudut, dan titik. Bangun datar ini mempunyai dua sifat, yaitu semua sudutnya berjumlah 180 derajat dan besar sudut tidak bersisian dengan sudut luar.
Ada banyak jenis segitiga. Berdasarkan panjang sisinya, segitiga memiliki tiga jenis, yaitu segitiga sama kaki, segitiga sama sisi, dan segitiga tidak beraturan.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, jika dilihat dari besaran sudutnya, segitiga juga terbagi menjadi tiga jenis, yaitu segitiga lancip, segitiga tumpul, dan segitiga siku-siku.

Rumus Keliling Segitiga

Dalam buku Matematika: untuk SMP dan MTs Kelas VII karya R. Susanto Dwi N., dkk menyebutkan bahwa berikut adalah rumus keliling segitiga:
Keliling segitiga adalah jumlah dari setiap sisi segitiga. Foto: Pexels.com
Keliling segitiga = a + b + c
Keterangan:
a = panjang sisi a.
b = panjang sisi b.
c = panjang sisi c.

Contoh Soal

Agar dapat memahami soal cara perhitungan keliling segitiga, berikut ini contoh soal matematika mengenai keliling segitiga beserta penjelasan dari pengerjaannya.
Ilustrasi seseorang mengerjakan soal matematika. Foto: Pexels.com
Contoh Soal 1
Diketahui segitiga ∆ABC memiliki tiga sisi, yaitu sisi a, b, c. Sisi a memiliki panjang 6 cm, sedangkan sisi b 9 cm, dan sisi c memiliki panjang 12 cm. Berapakah keliling dari segitiga ∆ABC?
ADVERTISEMENT
Diketahui: sisi a = 6, sisi b = 9, sisi c = 12.
Penyelesaian:
Keliling ∆ABC = a + b + c
Keliling ∆ABC = 6 + 9 + 12
Keliling ∆ABC = 27
Maka, dapat disimpulkan bahwa keliling dari segitiga ∆ABC adalah 27 cm.
Contoh Soal 2
Diketahui segitiga ∆ABC memiliki panjang keliling 32 cm. Panjang sisi a dari segitiga tersebut adalah 12 cm , sedangkan sisi b adalah 8 cm. Lantas, berapakah sisi c dari segitiga ∆ABC?
Diketahui: keliling ∆ABC = 32, sisi a = 12, sisi b = 8
Penyelesaian:
Keliling ∆ABC = a + b + c
32 = 12 + 8 + c
32 - 12 - 8 = c
ADVERTISEMENT
20 = c
Maka, panjang sisi c dari segitiga ∆ABC adalah 20 cm.
(SAI)