Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Mengenal Bioma, Sistem Organisasi Kehidupan Tertinggi di Bumi
21 Januari 2022 10:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Organisasi tingkat bioma adalah salah satu struktur organisasi kehidupan yang dipelajari dalam ilmu biologi . Struktur ini terdiri dari beberapa lapisan di dalamnya.
ADVERTISEMENT
Oganisasi tingkat bioma sendiri merupakan struktur tertinggi dalam kehidupan di permukaan bumi . Organisasi tingkat bioma adalah kumpulan dari ekosistem yang ada di bumi.
Untuk memahami organisasi kehidupan tingkat bioma lebih lanjut, simak penjelasan di bawah ini.
Pengertian Organisasi Tingkat Bioma
Menurut Oman Karmana dalam bukunya yang berjudul Cerdas Belajar Biologi, bioma adalah organisasi kehidupan yang cukup dan merupakan salah satu organisasi kehidupan tingkat beragam, khususnya jenis makhluk hidup di dalamnya.
Bioma juga dapat diartikan sebagai unit-unit geografis besar yang perbedaannya didasarkan pada tipe-tipe vegetasi di bawah pengaruh iklim.
Bioma sebagai suatu organisasi kehidupan merupakan kesatuan dari suatu ekosistem dan ekosistem lainnya yang saling berhubungan.
Jenis-Jenis Bioma di Bumi
Bioma-bioma yang ada di bumi pada umumnya dibagi ke dalam beberapa jenis. Pengelompokan ini didasari oleh tipe-tipe vegetasi di suatu wilayah.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Biologi SMA Jilid 1: Keanekaragaman Hayati karya Subardi, dkk, berikut macam-macam bioma yang terdapat di permukaan bumi.
1. Bioma Gurun
Bioma gurun atau bioma padang pasir adalah jenis bioma yang banyak dijumpai di wilayah yang ada di daerah iklim subtropis sampai sedang.
Bioma gurun ditutupi oleh hamparan pasir yang lapang. Kondisi vegetasi di bioma ini sendiri sangatlah terbatas akibat pengaruh kondisi suhu di wilayah tersebut.
Biasanya, wilayah gurun memiliki didominasi oleh hamparan pasir dengan suhu udara rata-rata tinggi, amplitudo suhu harian tinggi, curah hujan rendah (< 25 mm/tahun), dan penguapan tinggi.
2. Bioma Padang Rumput
Bioma padang rumput adalah jenis bioma yang berupa suatu wilayah hamparan yang ditumbuhi oleh rumput-rumputan. Contoh bioma padang rumput adalah savana, prairi, dan steppa.
ADVERTISEMENT
Bioma padang rumput banyak dijumpai di daerah tropis dan daerah beriklim sedang. Wilayah penyebaran padang rumput di daerah tropis terdapat di Afrika, Amerika Selatan, dan Australia Utara.
Adapun di daerah iklim sedang terdapat di bagian barat Amerika Utara, Argentina, Australia, dan Eropa terutama Rusia Selatan dan Siberia.
3. Bioma Hutan Hujan Tropis
Hutan hujan tropis adalah suatu bioma yang terletak daerah yang terletak pada lintang 23,5° LU–23,5° LS. Jenis bioma ini ditandai dengan adanya vegetasi pepohonan tinggi dan rapat dan memiliki curah hujan yang tinggi.
Bioma hutan hujan tropis biasanya terdapat di wilayah tropis. Contohnya, seperti Indonesia, Brasil, dan sebagainya.
4. Bioma Hutan Gugur
Bioma hutan gugur adalah jenis bioma adalah wilayah yang ditumbuhi pohon-pohon berdaun lebar yang menggugurkan daunnya pada musim dingin dan dapat mencapai tinggi 30-40 meter.
ADVERTISEMENT
Bioma hutan gugur biasanya ditemui di wilayah-wilayah beriklim sedang, seperti Amerika Tengah, Amerika Selatan, Afrika, Asia Tenggara, dan Australia Timur.
5. Bioma Taiga
Bioma taiga adalah jenis bioma yang terdapat di wilayah beriklim dingin di belahan bumi utara dan di pegunungan tinggi.
Sebagian besar vegetasinya adalah tumbuhan konifer dan tumbuh-tumbuhan yang tahan akan suhu dingin. Bioma taiga biasanya terdapat di wilayah Amerika Utara, Eropa, dan Asia.
6. Bioma Tundra
Bioma tundra adalah jenis bioma yang banyak ditemui di wilayah yang berdekatan dengan wilayah kutub. Oleh sebab itu, jenis vegetasi di wilayah ini sangatlah terbatas.
Wilayah penyebaran tundra antara lain adalah Alaska, Kanada bagian utara, Siberia, Greenland, dan Tierre del Fuego (Tanah Api) di ujung Amerika Selatan.
ADVERTISEMENT
(SAI)