Konten dari Pengguna

Mengenal Neotropik, Daerah dengan Sebutan Wilayah Vertebrata dan Jenis Faunanya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
4 Januari 2022 18:23 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wilayah vertebrata adalah daerah yang meliputi bagian Amerika Selatan hingga kepulauan yang terletak di bagian Hindia Barat. Wilayah ini dikenali sebagai wilayah Neotropik. Foto: Wikipedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Wilayah vertebrata adalah daerah yang meliputi bagian Amerika Selatan hingga kepulauan yang terletak di bagian Hindia Barat. Wilayah ini dikenali sebagai wilayah Neotropik. Foto: Wikipedia.com
ADVERTISEMENT
Wilayah vertebrata adalah sebutan lain dari wilayah Neotropik. Wilayah Neotropik merupakan salah satu dari delapan wilayah biogeografi yang berada di permukaan bumi.
ADVERTISEMENT
Neotropik meliputi daerah Amerika Selatan yang beriklim hangat. Jenis-jenis flora dan fauna yang hidup di wilayah ini sangatlah beragam.
Untuk memahami wilayah Neotropik dan jenis fauna yang hidup di dalamnya, simak penjelasan di bawah ini.

Wilayah Neotropik

Menurut Hartono dalam bukunya yang berjudul Geografi: Jelajah Bumi dan Alam Semesta untuk Kelas X, wilayah Neotropik adalah salah satu daerah persebaran fauna di permukaan bumi.
Seperti yang diketahui, ilmuwan bernama Alfred Russel Wallace membagi persebaran fauna di dunia menjadi delapan wilayah penyebaran, salah satu di antaranya adalah wilayah Neotropik.
Neotropik sendiri merupakan wilayah yang meliputi bagian Amerika Tengah, mulai dari Meksiko hingga wilayah Amerika bagian selatan, termasuk wilayah kepulauan yang terletak di Hindia Barat.
ADVERTISEMENT
Wilayah Neotropik disebut sebagai wilayah vertebrata karena fauna Neotropik banyak berjeniskan vertebrata atau hewan bertulang belakang.

Fauna Neotropik

Fauna Neotropik banyak didominasi oleh hewan-hewan vertebrata. Foto: Pexels.com
Menurut Bambang Utoyo dalam bukunya yang berjudul Geografi: Membuka Cakrawala Dunia, fauna Neotropik adalah jenis fauna yang hidup di wilayah Neotropik.
Fauna Neotropik memiliki karakteristik yang beragam. Namun, secara umum, fauna neotropik adalah hewan-hewan yang memiliki tulang belakang atau hewan vertebrata.
Tak heran jika wilayah Neotropik dijuluki sebagai wilayah vertebrata. Contoh fauna endemik wilayah Neotropik adalah armadillo.
Selain armadillo, terdapat beberapa jenis fauna yang hidup di wilayah ini. Simak daftar jenis fauna yang hidup di wilayah Neotropik di bawah ini.
1. Kukang
Kukang adalah salah satu contoh hewan atau fauna yang hidup di daerah Neotropik. Foto: Unsplash.com
Kukang adalah salah satu jenis primata yang tergolong fauna Neotropik. Kukang merupakan hewan yang unik karena memiliki gerak yang sangat lambat.
ADVERTISEMENT
Hewan kukang banyak ditemui di wilayah hutan bambu dengan pohon kayu keras, habitat tepi hutan, dan semak belukar yang lebat.
2. Trenggiling
Trenggiling atau trenggiling adalah mamalia yang banyak ditemukan di daerah Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Hewan ini merupakan bagian dari ordo Pholidota.
Trenggiling juga merupakan jenis hewan soliter, nokturnal. Hewan ini memiliki kebiasaan memilih-memilih jenis makanan.
3. Antelop
Antelop merupakan salah satu fauna Neotropik yang tampak seperti kijang, tetapi antelop bukan bagian dari keluarga kijang. Antelop adalah hewan mamalia yang memiliki tanduk tegak lurus ke atas.
Hewan ini banyak ditemui di daerah Amerika Selatan hingga benua Afrika bagian dan Eurasia.
4. Llama
Llama adalah jenis hewan yang berasal dari Amerika Selatan. Oleh karena itu, llama dapat dikatakan sebagai hewan endemik dari wilayah Neotropik.
ADVERTISEMENT
Llama adalah hewan yang memiliki bentuk seperti alpaka. Habitat dari hewan ini ialah dataran tinggi yang ditumbuhi semak belukar, pohon kerdil dan rerumputan di ketinggian.
5. Belut Listrik
Belut listrik adalah jenis ikan yang hidup di air tawar. Belut listrik dapat menghasilkan aliran listrik kuat untuk berburu dan membela diri dari berbagai serangan.
Belut listrik banyak ditemukan di wilayah Amerika Selatan, khususnya daerah Sungai Amazon dan sungai-sungai yang ada di benua Amerika Selatan.
(SAI)