Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Nginx Adalah Salah Satu Software Web Server Terbaik, Berikut Penjelasannya
15 November 2021 16:24 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Situs web merupakan program komputer yang menjalankan peladen yang menyediakan akses untuk pengguna untuk menelusuri berbagai laman. Situs web ini biasanya disediakan oleh organisasi, lembaga, atau bahkan individu.
ADVERTISEMENT
Dalam mengelola suatu situs web, web server memiliki peran yang penting dalam jalannya suatu situs. Web server bertugas membuat suatu situs dapat beroperasi atau berjalan dengan baik.
Saat ini, sudah banyak perusahaan-perusahaan yang menyediakan perangkat lunak atau software sebagai sebuah web server. Salah satunya perusahaan Nginx, Inc. dengan produknya yang bernama Nginx.
Pengertian Software Nginx
Web server adalah suatu software yang menyedikan layanan kepada klien yang menerima permintaan berupa HTTP ataupun HTTPS dari klien yang dikenali. Klien yang dimaksud di sini ialah web browser, seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, Opera Mini dan sebagainya.
Menurut Dadang Arifin dalam buku Pengenalan WEB GIS Menggunakan Geoserver, Nginx adalah web server yang terkenal akan performanya dan ringan untuk digunakan, dikembangkan sejak 2004, pada 2017 Nginx telah menjadi web server kedua terpopuler setelah Apache.
ADVERTISEMENT
Nginx (dibaca: enjin eks) adalah salah satu software web server yang memiliki kekuatan yang besar dan mempunyai performa tinggi. Selain itu, Nginx juga dibuat untuk menjadi sebuah server dengan sumber daya yang kecil.
Nginx didesain menjadi salah satu alat untuk mengatasi masalah CK10, yaitu masalah komputasi yang berkaitan dengan sepuluh ribu sambungan.
Nginx berfungsi untuk mengoptimalkan soket jaringan untuk menangani sejumlah besar klien pada saat bersamaan. Tak heran jika Nginx digunakan oleh situs web yang memiliki traffic yang besar, seperti Google, Wordpress, Netflix, dan sebagainya.
Keunggulan Software Nginx
Nginx memiliki banyak keunggulan dibandingkan pesaingnya. Hal itu menjadikan software ini menjadi sebuah pilihan yang tepat bagi sejumlah penyedia situs web.
ADVERTISEMENT
Keunggulan yang dimiliki Nginx antara lain ialah kinerjanya yang tinggi, stabilitas, kekayaan akan fitur, mudah dikonfigurasi, dan terutama hemat sumber daya.
Nginx memiliki sejumlah perbedaan dengan jenis web server lainnya. Menurut Abdul Aziz dan Topan Tampati dalam Analisis Web Server untuk Pengembangan Hosting Server Institusi, Nginx tidak sepenuhnya bergantung pada thread atau utas untuk menangani permintaan (request).
Nginx menggunakan metode arsitektur yang digerakkan berdasarkan even yang lebih skalabel (scalable asynchronous: event-driven architecture). Teknik arsitektur ini pada saat diberikan beban, ternyata hanya membutuhkan memori yang lebih sedikit.
Cara Kerja Software Nginx
Seperti yang disebutkan sebelumnya, Nginx tidak menggunakan thread atau utas melainkan teknik arsitektur yang event-driven. Dengan begitu, thread yang sama atau serupa akan diproses di bawah satu proses pekerja.
ADVERTISEMENT
Sebagai informasi, dalam proses kerja, terdapat unit lebih kecil yang bernama worker connection. Unit-unit ini memiliki peran untuk memproses permintaan atau request thread.
Worker connection menyalurkan permintaan ke worker process, yang kemudian disalurkan ke master process. Lalu, master process lah yang berperan untuk menujukkan hasil dari permintaan tersebut.
Cara kerja Nginx inilah yang membuatnya unggul, mengingat satu unit terkecilnya bisa menangani 1024 permintaan di waktu yang sama. Tak heran jika Nginx sering digunakan oleh situs yang memiliki traffic pengguna yang tinggi.
(SAI)