Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Ciri-Ciri Hutan Hujan Tropis
29 Desember 2021 13:21 WIB
·
waktu baca 4 menitDiperbarui 12 September 2023 10:42 WIB
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Selain itu, terdapat berbagai macam ciri-ciri hutan hujan tropis lainnya yang menjadi karakteristik hutan tersebut. Ciri-ciri hutan hujan tropis juga merupakan hal yang membedakan antara hutan hujan tropis dan jenis hutan lainnya.
Untuk mengetahui apa saja ciri-ciri dari hutan hujan tropis, simak penjelasan di bawah ini.
Pengertian Hutan Hujan Tropis
Menurut Hartono dalam bukunya yang berjudul Geografi: Jelajah Bumi dan Alam Semesta, pengertian hutan hujan tropis adalah jenis hutan yang terletak di daerah tropis, yaitu suatu daerah yang terletak pada lintang 23,5° LU–23,5° LS.
Jenis hutan ini biasanya dicirikan dengan tumbuhnya pohon-pohon yang tinggi dan rapat serta selalu hijau sepanjang tahun. Hutan ini juga memiliki beragam tumbuhan di dalamnya karena tanahnya yang subur.
ADVERTISEMENT
Wilayah penyebaran hutan hujan tropis meliputi wilayah Amerika Selatan (Lembah Amazon), Semenanjung Amerika Tengah, Afrika bagian tengah, Madagaskar, Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, dan daerah-daerah di Asia Tenggara lainnya.
Hutan hujan tropis banyak dimanfaatkan sebagai paru-paru dunia karena sebagian besar memberikan kontribusi untuk menjaga kestabilan oksigen di udara.
Lapisan Hutan Hujan Tropis
Dikutip dari buku Geografi Kelas XI yang ditulis oleh Samadi, di dalam hutan hujan tropis, terdapat empat lapisan utama yang menyusun hutan hujan tropis sebagai suatu bioma.
Empat lapisan tersebut adalah sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Ciri-Ciri Hutan Hujan Tropis
Dikutip dari buku Geografi 2 karya Yusman Hestiyanto, berikut ciri-ciri hutan hujan tropis yang perlu diketahui.
1. Memiliki Keanekaragaman Tumbuhan
Pada hutan hujan tropis, ada banyak jenis tumbuhan yang dapat hidup di hutan hujan tropis. Pertumbuhan pohon di hujan tropis sangatlah rapat.
Ada setidaknya 300 spesies yang heterogen yang terdapat dalam hutan hujan tropis. Contohnya ialah cendawan, lumut, dan berbagai jenis anggrek, serta tumbuhan pemanjat seperti rotan.
2. Curah Hujan yang Tinggi
Di daerah hutan hujan tropis biasanya memiliki curah hujan yang cukup tinggi. Curah hujan pada hutan hujan tropis juga merata sepanjang tahun, yaitu 200-225 cm per tahunnya.
3. Suhu Udara dan Kelembaban yang Tinggi
Hutan hujan tropis umumnya memiliki suhu udara dan tingkat kelembaban udara yang tinggi. Hal ini disebabkan oleh minimnya sinar matahari yang masuk karena tertutupi oleh kanopi atau tudung.
ADVERTISEMENT
Bagian kanopi dan tudung yang menutupi bagian dasar hutan dari hutan hujan tropis membuat bagian dasar tersebut sangat lembab dan juga gelap.
4. Banyak Ditumbuhi Tumbuhan Epifit
Tumbuhan epifit adalah suatu tumbuhan yang memberi makan pada diri sendiri akan tetapi tumbuh pada permukaan tumbuhan lainnya.
Contoh tumbuhan ini ialah tumbuhan anggrek, kadaka, algae, lumut kerak, lumut daun dan lumut hepar. Tumbuhan-tumbuhan tersebut banyak ditemukan di bioma hutan hujan tropis.
Manfaat Hutan Hujan Tropis
Dikutip dari Buku Tematik Terpadu Peduli Terhadap Makhuluk Hidup SD/MI Kelas 4 oleh Ruri Erlangga dan Supriyadi, hutan hujan tropis merupakan rumah bagi setengah spesies flora dan fauna yang ada di seluruh dunia. Hutan ini juga menjadi penyumbang terbesar untuk tumbuhan obat-obatan.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, hutan hujan tropis memiliki banyak manfaat bagi berlangsungnya kehidupan di bumi. Adapun beberapa manfaat hutan hujan tropis tersebut, antara lain:
(SAI & SFR)