Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Pengertian Peluang Empirik Beserta dengan Contoh Soalnya
17 Desember 2021 17:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Salah satu materi dalam mata pelajaran matematika adalah peluang. Materi tersebut dapat dibedakan menjadi dua, yaitu peluang empirik dan peluang teoritik.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Super Complete SMP/Mts Kelas 7, 8, 9 yang disusun oleh Elis Khoerunnisa, S.Pd, peluang empirik adalah perbandingan antara frekuensi kejadian n(A) terhadap percobaan yang dilakukan n(S).
Sementara itu, peluang teoretik adalah rasio dari hasil yang dimaksud dengan hasil yang mungkin pada suatu eksperimen tunggal.
Apakah hubungan peluang empirik dan peluang teoritik? Artinya, semakin banyak percobaan yang dilakukan maka peluang empirik semakin bisa mendekati peluang teoretik.
Mengutip buku New Edition Mega Bank Soal SD/MI Kelas 4, 5, dan 6, rumus peluang empirik, yakni:
Sedangkan rumus dari peluang teoretik adalah, yakni:
Contoh Soal Peluang Empirik
Setelah mengetahui pengertian singkat dan perbedaan antara peluang teoterik dan juga empirik, berikut adalah contoh soal dari peluang empirik beserta dengan rumus penyelesaiannya.
ADVERTISEMENT
Mengutip laman resmi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, simak penjelasannya di bawah ini!
Contoh 1
Pada pertandingan sepak bola yang dilaksanakan sebanyak 20 kali, ternyata Tim Indonesia menang 12 kali, seri 6 kali dan kalah 2 kali. Berapakah peluang Tim Indonesia akan menang?
Jawabannya:
Masukkan rumus dari peluang empirik, yaitu n(P) = n(a) : n(s)
Maka, peluang tim Indonesia meraih kemenangan adalah 12 : 20 = 3/5
Contoh 2
Pada percobaan pengetosan dua koin uang logam sebanyak 100 kali, muncul pasangan mata koin sama sebanyak 45 kali. Berapakah peluang empirik muncul selain itu?
ADVERTISEMENT
Jawabannya:
Mata koin yang sama - jumlah percobaan = 100 - 45 = 55
Masukkan rumus dari peuang empirik, yaitu n(P) = n(a) : n(s)
Maka, peluang empirik dari munculnya mata koin yang berbeda adalah 55 : 100 = 11/20
Contoh 3
Lisa dan Aryo sedang melakukan percobaan dengan menggunakan dua buah uang logam di atas. Mereka melempar dua buah uang logam itu sebanyak 30 kali, kemudian mereka mencatat hasilnya, sebagai berikut:
(A,A) = 10 frekuensi
(A,G) = 6 frekuensi
(G,A) = 8 frekuensi
(G,G) = 6 frekuensi
Dari hasil pencatatan tersebut, tentukan hasil dari peluang empirik munculnya kedua buah uang logam yang sama!
ADVERTISEMENT
Jawabannya:
Masukkan rumus dari peluang empirik, yaitu n(P) = n(a) : n(s)
Maka, peluang empirik yang muncul adalah 16 : 30 = 8/15
(JA)