Konten dari Pengguna

Pengertian Warna Objek dan Warna Pigmen dalam Seni Rupa

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
28 Januari 2022 18:47 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi warna objek. foto: Unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi warna objek. foto: Unsplash.com
ADVERTISEMENT
Warna adalah salah satu unsur penting dalam mengomunikasikan sebuah objek dengan simbol. Suatu warna dapat mengasosiasikan perasaan dan membuat sebuah karya menjadi indah maupun terorganisasi.
ADVERTISEMENT
Dalam seni rupa, warna objek dan warna pigmen merupakan dua dari beberapa aspek yang memperkuat unsur pewarnaan. Menurut buku Pengantar Strategi Kreatif Advertising Era Digital, warna pada objek memiliki fungsi menarik perhatian, menghadirkan realisme, hingga peran lainnya.

Mengenal Warna Objek

Menurut sumber yang sama, warna adalah kualitas dari mutu cahaya yang dipantulkan sebuah objek ke mata manusia. Disadari atau tidak, warna merupakan gelombang elektromagnetik dari cahaya yang berupa pantulan maupun pancaran dari objek itu sendiri.
Menyadur dari buku Seni Budaya Kelas XI SMA/SMK Semester 1 yang disusun oleh Sem Cornelyoes Bangun, dkk., warna objek adalah warna yang terkena sinar warna spektrum dan mengenai mekanisme mata pengamat.
Warna objek juga dapat dipahami sebagai sebuah warna yang mengenai sinar dengan panjang gelombang tertentu, kemudian dipantulkan dan sisanya diserap oleh permukaan objek.
ADVERTISEMENT
Apabila objek berwarna biru, warna spektrum biru dengan panjang gelombang tertentu itulah yang diserap oleh mata pengamat. Namun, jika pantulan tersebut berwarna biru, sisanya diserap oleh permukaan objek tersebut.

Sistem Warna Prang

Dari panjang gelombang cahaya, komponen yang merepresentasikan warna salah satunya berkaitan dengan citra HSV atau Hue, Saturation, dan Value.
Dalam buku Pencitraan Visual Kawasan Urban: Teknik Pengembangan Sistem Multimedia Spasial 3D, pengelompokan warna diciptakan oleh Louis Prang pada 1867 dan dikenal sebagai atribut warna. Berikut uraiannya masing-masing:
Ilustrasi warna pigmen pada cat lukis. Foto: Unsplash.com

Pengertian Warna Pigmen

Sebuah objek juga melalui pewarnaan menggunakan pigmen atau cat berwarna. Misalnya tutup botol, poster cetak berwarna, dan lainnya. Objek dengan pewarnaan pigmen membutuhkan bantuan cahaya berupa sinar matahari maupun lampu. Sebab, objek dengan warna pigmen tak dapat memancarkan cahayanya sendiri.
ADVERTISEMENT
Menurut Seni Budaya Kelas XI SMA/SMK Semester 1, warna pigmen merujuk pada bahan berupa bubuk halus yang disatukan dengan zat pengikat. Warna pigmen yang dapat dengan mudah kita temui, yakni cat cair, cat poster, cat akrilik, dan sebagainya.
Itulah penjelasan mengenai warna objek warna pigmen dan sistem warna prang yang memiliki keterkaitan dengan bagaimana dimensi warna pada sebuah objek dapat terlihat. Semoga bermanfaat!
(ANM)