Konten dari Pengguna

Perbedaan Kelajuan dan Kecepatan Beserta Contoh Soalnya

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
26 November 2021 14:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi seseorang sedang belajar fisika. Foto: Pixabay.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi seseorang sedang belajar fisika. Foto: Pixabay.com
ADVERTISEMENT
Materi tentang perbedaan kelajuan dan kecepatan tentunya sudah pernah dipelajari di sekolah. Materi ini juga termasuk ke dalam materi tentang gerak dalam ilmu fisika.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui penjelasan mengenai perbedaan kelajuan dan kecepatan beserta contoh soalnya, simak artikel berikut ini.

Perbedaan Kelajuan dan Kecepatan

Berdasarkan buku Modul Pembelajaran Fisika oleh Nany Else Josephine, kecepatan merupakan perpindahan yang ditempuh tiap satuan waktu, sedangkan kelajuan didefinisikan sebagai jarak yang ditempuh tiap satuan waktu.
Istilah kecepatan dan kelajuan dikenal dalam perubahan suatu gerak. Perbedaan kelajuan dan kecepatan adalah kelajuan merupakan besaran skalar, sementar kecepatan termasuk besaran vektor.
Besaran vektor memperhitungkan arah gerak, sedangkan besaran skalar hanya memiliki besar tanpa memperhitungkan arah gerak benda.
Secara matematis, perbedaan kelajuan dan kecepatan dapat ditulis dalam rumus:

Contoh Soal Kelajuan dan Kecepatan

Ilustrasi menjawab soal fisika. Foto: Pixabay.com
Mengutip dari buku Gerak Berbagai Benda di Sekitar Kita yang disusun oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, berikut contoh soal kelajuan dan kecepatan.
ADVERTISEMENT
1. Contoh Soal Kelajuan
Seorang siswa yang berangkat ke sekolah mengendarai sepeda dengan kelajuan tetap 5 m/det selama 10 menit pertama. Enam menit berikutnya, siswa tersebut bersepeda dengan kelajuan 10 m/det hingga tiba di sekolahnya.
Tentukanlah:
1. Jarak yang ditempuhnya dari rumah ke sekolah
2. Kelajuan rata-ratanya selama perjalanan
Penyelesaian:
Diketahui:
V1 = 5 m/det t1 = 10 menit = 600 detik
V2 = 10 m/det t2 = 6 menit = 360 detik
Ditanyakan:
Jawab:
1. Jarak yang ditempuh selama selang waktu t1 dan t2
S1 = V1 . t1 = (5) . (600) = 3.000 m
ADVERTISEMENT
S2 = V2 . t2 = (10) . (360) = 3.600 m
Jarak dari rumah ke sekolah:
S1 + S2 = 3.000 + 3.600 = 9600 m
Jadi, jarak yang ditempuh selama t1 dan t2 adalah 9.600 m.
2. Kelajuan rata-rata
Waktu tempuh t1 + t2 = 600 detik + 360 detik = 960 detik
Kelajuan rata-rata v = 9600 m : 960 det = 10 m/det
Jadi, kelajuan rerata siswa bersepeda ke sekolahnya adalah 10 m/det
2. Contoh Soal Kecepatan
Kesi dan Aria berlari sepanjang lintasan garis lurus A ke B berjarak 60 m. Kesi berlari dari A ke B, sedangkan Aria dari B ke A. Setelah 10 detik kedudukan Kesi menjadi 40 meter dari A dan Aria 50 meter dari B. Hitunglah perpindahan dan kecepatan masing-masing mereka?
ADVERTISEMENT
Jawab:
Lintasan dari A ke B dianggap bernilai positif, sementara dari B ke A negatif.
Maka, kecepatan Kesi:
v = s : t = 40 m : 10 detik = 4 m/det
Selanjutnya, kecepatan Aria:
v = s : t = -50 m : 10 detik = -5 m/det
Tanda positif dan negatif di depan nilai satuan suatu besaran vektor menunjukkan arah lintasan. Kesi berpindah dari A ke B, sementara Aria berpindah dari B ke A.
(FNS)