Ragam Manfaat Cengkeh untuk Kesehatan yang Menakjubkan

Kabar Harian
Menyajikan beragam informasi terbaru, terkini dan mengedukasi.
Konten dari Pengguna
13 Januari 2022 19:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cengkeh yang kaya manfaat. Foto: iStock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cengkeh yang kaya manfaat. Foto: iStock
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ada berbagai macam manfaat cengkeh untuk kesehatan. Cengkeh merupakan rempah serbaguna yang biasanya digunakan sebagai bumbu rendaman untuk panggangan, menambah rasa pada minuman hangat, hingga ramuan obat herbal.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Pertanian Cengkeh Cerdas Sulawesi Utara di Era Industri 4.0 dan Masyarakat 5.0 oleh Franky Reintje Tulungen, setiap bagian cengkeh dapat dimanfaatkan, mulai dari bagian daun, bunga, dan buahnya. Hampir semua bagian tanaman ini mengandung minyak cengkeh yang kaya akan manfaat.
Cengkeh yang memiliki rasa manis dan aroma harum yang khas ini biasanya dijumpai dalam bentuk utuh, bubuk, atau berupa ekstrak. Lalu, apa saja manfaat cengkeh untuk kesehatan tubuh? Simak selengkapnya di bawah ini.

Ragam Manfaat Cengkeh untuk Kesehatan

Ilustrasi minyak cengkeh yang kaya manfaat. Foto: iStock
Cengkeh memiliki banyak kandungan nutrisi di dalamnya. Satu sendok teh atau sekitar dua gram cengkeh diketahui mengandung energi sebesar enam kalori, karbohidrat, dan serat. Cengkeh juga mengandung vitamin C, K, E, kalsium dan magnesium.
ADVERTISEMENT
Selain mengandung beberapa vitamin dan mineral penting tersebut, cengkeh juga kaya akan antioksidan. Beragam manfaat cengkeh untuk kesehatan tubuh adalah sebagai berikut.
1. Meningkatkan Kesehatan Tulang
Cengkeh memiliki kandungan berupa ekstrak hidrokarbon yang termasuk dalam senyawa fenolik. Ekstrak ini dapat membantu menjaga kepadatan dan kandungan mineral tulang, hingga membantu menguatkan tulang dalam kasus osteoporosis.
Selain itu, cengkeh juga diketahui kaya akan senyawa mangan, yakni mineral yang terlibat dalam pembentukan tulang.
2. Melindungi dari Kanker
Ilustrasi tulisan kanker. Foto: iStock
Cengkeh kaya akan antioksidan eugenol untuk melawan radikal bebas dalam tubuh yang bisa memicu perkembangan kanker. Eugenol merupakan komponen utama yang terkandung dalam minyak cengkeh.
Selain eugenol, cengkeh juga mengandung vitamin C sebagai antioksidan untuk membantu menetralisir radikal bebas. Kekuatan antioksidan dalam cengkeh diketahui lebih efektif daripada vitamin E dan jenis antioksidan lainnya.
ADVERTISEMENT
3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Bagian kuncup bunga cengkeh mengandung senyawa yang dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Hal ini karena kuncup tersebut akan meningkatkan jumlah sel darah putih. Selain itu, cengkeh juga bisa membersihkan tubuh dari racun berbahaya.
4. Meningkatkan Kesehatan Hati
Ilustrasi hati pada tubuh. Foto: iStock
Sebuah penelitian menyebutkan bahwa campuran cengkeh mampu meningkatkan fungsi hati serta mengurangi peradangan.
Selain itu, cengkeh yang tinggi akan antioksidan dapat membantu mencegah penyakit hati karena kemampuannya untuk membantu mengurangi stres oksidatif, yaitu ketidakseimbangan radikal bebas dan antioksidan dalam tubuh yang terjadi secara alami.
5. Menjaga Kadar Gula Darah
Senyawa yang ditemukan dalam cengkeh dapat membantu menjaga gula darah tetap terkendali. Selain itu, cengkeh juga dapat meningkatkan sekresi insulin dan memperbaiki fungsi sel yang memproduksi insulin.
ADVERTISEMENT
Seperti yang diketahui, insulin yang berfungsi dengan baik sangat penting untuk menjaga kadar gula darah agar tetap stabil.
(SFR)