Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Unsur-Unsur Iklan Televisi: Audio hingga Pacing
21 September 2021 16:29 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Iklan televisi merupakan salah satu strategi yang dapat dilakukan oleh suatu bisnis agar lebih dikenali oleh calon konsumen.
Dalam proses pembuatan iklan televisi, ada beberapa unsur yang harus diperhatikan. Apa saja unsur-unsur iklan televisi tersebut? Simak jawabannya di bawah ini.
Unsur-Unsur Iklan Televisi
Menurut Rhenald Kasali dalam bukunya yang berjudul Cameragenic vs. Auragenic: Televisi, Kita, dan Perubahan, iklan dalam televisi memiliki karakteristik yang menggunakan aksi, emosi, dan demonstrasi untuk menciptakan pesan yang menarik dan menancap di benak khalayak.
Secara umum, iklan televisi terdiri dari dua unsur atau elemen penting, yaitu:
ADVERTISEMENT
Unsur Audio dalam Iklan Televisi
Melansir dari buku Advertising: Principles and Practice yang ditulis oleh William Wells, John Burnett, Sandra Moriarty, berikut beberapa unsur audio yang termuat dalam sebuah iklan televisi, di antaranya:
1. Suara
Salah satu unsur audio yang ada dalam iklan televisi adalah suara dari narator yang membawakan narasi yang memuat informasi produk.
2. Musik
Musik merupakan salah satu unsur audio yang ada dalam iklan televisi. Musik biasanya digunakan sebagai backsound atau musik latar pengiring suara dari narator.
3. Jingle
Dalam iklan televisi, terdapat unsur jingle yang dapat diartikan sebagai unsur audio yang memuat suatu kalimat atau lagu yang menarik. Jingle biasanya berisi segala informasi tentang produk yang diiklankan.
ADVERTISEMENT
4. Sound Effect
Iklan televisi tentunya membutuhkan sound effect sebagai unsur audio pendukung untuk membantu dan menggambarkan suasana alur cerita dari sebuah iklan.
Unsur Visual dalam Iklan Televisi
Unsur kedua yang ada dalam iklan televisi adalah unsur visual. Unsur atau elemen visual perlu dikuatkan dan dikreasikan agar dapat menarik perhatian khalayak.
Berikut beberapa unsur visual yang perlu diperhatikan saat pembuatan iklan televisi, yakni:
1. Warna
Warna memiliki peran penting dalam unsur visual. Warna memiliki fungsi sebagai pembentuk citra dari suatu produk.
Oleh karena itu, proses pemilihan warna yang tepat seringkali mempertimbangkan aspek psikologis dari arti sebuah warna itu sendiri agar memiliki makna bagi khalayak.
2. Alur Cerita
Unsur visual harus memiliki unsur alur cerita yang baik agar mudah diingat dan dapat menarik perhatian khalayak.
Unsur-Unsur Pendukung dalam Iklan Televisi
Selain unsur utama (audio dan visual), iklan televisi juga memiliki unsur-unsur lainnya yang dapat mendukung proses penyampaian pesan ke khalayak. Adapun unsur-unsur pendukung tersebut, yaitu:
ADVERTISEMENT
(SAI)