Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Usia Berapa Anak Masuk TK? Ini Aturannya di Indonesia
21 Juli 2023 18:03 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Kabar Harian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pertanyaan tentang usia berapa anak masuk TK kerap dilontarkan para orang tua yang memiliki balita. Pasalnya, usia menjadi syarat utama yang harus dipenuhi untuk menjadi siswa Taman Kanak-Kanak.
ADVERTISEMENT
Taman Kanak-Kanak atau yang kerap disingkat TK adalah lembaga pendidikan formal untuk anak usia dini. Lembaga ini dibentuk untuk mengasah kecerdasan anak sekaligus mengembangkan potensi yang mereka miliki melalui kegiatan bermain dan belajar.
Materi pelajaran di TK dirancang khusus agar anak siap melanjutkan pendidikan ke jenjang Sekolah Dasar (SD). Mulai dari membaca, menghitung hingga menulis.
Sementara sesi bermain akan mengasah kemampuan anak dalam beradaptasi, berkomunikasi, dan mengelola emosi. Ketiga hal ini tentunya sangat penting untuk kehidupan sosial anak nanti.
Usia Berapa Anak Masuk TK?
Orang tua harus mengetahui batasan usia ideal sebelum mulai mendaftarkan anak ke sekolah. Hal ini bertujuan untuk memaksimalkan potensi anak sekaligus menghindari risiko stres pada buah hati.
ADVERTISEMENT
Secara umum, batas usia minimal seorang anak masuk TK berbeda-beda di tiap negara. Mengutip buku Usia Pantas Masuk Sekolah yang ditulis Noblana Adib, batas usia minimal anak untuk masuk PAUD di Amerika Serikat adalah 5 tahun. Sementara di Negeri Sakura, pendidikan anak usia dini dimulai dari usia 3 sampai 5 tahun.
Lantas, berapa syarat usia anak masuk TK di Indonesia?
Merujuk Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2021, calon peserta didik baru TK harus memenuhi persyaratan usia minimal 4-5 tahun. Adapun ketentuannya sebagai berikut:
a. Paling rendah 4 tahun dan paling tinggi 5 tahun untuk kelompok A;
b. Paling rendah 5 tahun dan paling tinggi 6 tahun untuk kelompok B.
ADVERTISEMENT
Baca Juga: Anak Masuk TK Harus Bisa Apa? Ini Jawabannya
Tanda Anak Siap Masuk TK
Usia bukanlah satu-satunya tolok ukur yang menentukan apakah anak siap untuk bersekolah. Kesiapan anak untuk sekolah ditentukan melalui kematangan emosional, yang bisa dideteksi melalui tindakan sehari-hari.
Berikut ini tanda anak siap masuk TK sebagaimana dihimpun dari buku Panduan Pintar Merawat Bayi terbitan Agromedia.
1. Sudah cukup mandiri
Salah satu tanda anak siap masuk sekolah adalah mandiri. Anak tidak lagi bergantung pada orang tua untuk melakukan kegiatan-kegiatan sederhana yang bisa dilakukan sendiri, seperti makan, minum, memakai baju, dan pergi ke toilet.
2. Mampu bersosialisasi dan berkomunikasi dengan baik
Kematangan emosional pada anak dapat dilihat dari cara mereka bersosialisasi dan berkomunikasi dengan orang-orang di sekitarnya. Umumnya, anak yang sudah siap untuk sekolah dapat memulai percakapan dengan orang lain. Mereka mampu menceritakan tentang dirinya dengan baik dan banyak bertanya tentang segala hal yang ingin diketahui.
ADVERTISEMENT
3. Mampu Menjalani Instruksi Sederhana
Anak yang sudah siap sekolah bisa menyimak penjelasan orang lain dan melakukan instruksi sederhana yang diberikan, misalnya mengambil bahan makanan di kulkas atau membawa keranjang baju kotor. Pada usia ini, anak juga sudah bisa mematuhi aturan-aturan yang diterapkan dalam keluarga.
(GLW)