Jamin mudik Lebaran nggak macet, ini yang dilakukan Kemenhub

Konten Media Partner
18 April 2019 14:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
JAKARTA, kabarbisnis.com: Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan bahwa mudik Lebaran tahun ini bakal lebih lancar dari mudik di tahun-tahun sebelumnya. Untuk itu pihaknya akan fokus pada jalur darat karena diprediksi lonjakan penggunanya lebih banyak tahun ini.
ADVERTISEMENT
"Kita melihat insyaAllah mudik kali ini nggak macet," katanya di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (17/4/2019).
Jalur darat sendiri akan jadi perhatian prioritas karena saat ini belum terkelola dengan baik. Untuk itu kemacetan dan keselamatan menjadi fokus utama yang ditangani menghadapi mudik tahun 2019.
"Ancer-ancernya yang kita lakukan pertama itu pembatasan kecepatan, karena kalau mudik itu 70% darat. Lalu kita anjurkan mudik dengan udara dan mudik gratis. Karena angka kecelakaan motor tinggi sekali. Kita juga libatkan Pemda dan Polres-Polres untuk keselamatan dan ketertiban," ungkapnya.
Penggunaan bis sebagai kendaraan mudik juga akan dioptimalkan. Padahal penggunaan bis dirasa lebih optimal dalam mengangkut pemudik dalam jumlah lebih besar.
"Mikirnya kan sekarang naik mobil pribadi dan motor. Kalau efektif bis pasti akan jadi solusi. Bis kan kapasitasnya banyak sekali. Saya memang ingin memberdayakan bis sebagai alternatif angkutan yang massal," katanya.
ADVERTISEMENT