Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten Media Partner
Bendera Merah Putih Raksasa Mewarnai Parade Budaya Pajarakan
29 Agustus 2017 9:18 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:15 WIB
ADVERTISEMENT
Probolinggo (Kabarpas.com) – Sedikitnya 54 kelompok turut memeriahkan kegiatan parade budaya yang digelar di Kecamatan Pajarakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-72 Kemerdekaan RI, Tidak hanya menampilkan seni dan budaya daerah, parade budaya yang baru pertama kali digelar ini juga disemarakkan dengan pembentangan bendera merah putih raksana ukuran 25 x 6 meter.Sepanjang jalan yang dilewati mulai dari Lapangan Selogudig Wetan hingga Lapangan PG Pajarakan, peserta penuh sesak dengan warga yang ingin menyaksikan parade budaya dari dekat.Bendera merah putih raksana ini dibentangkan oleh kurang lebih sekitar 72 orang. Mereka berbaris rapat di sisi kanan kiri dan depan belakang. Bentangan bendera merah putih yang begitu panjang ini mampu memberikan warna tersendiri dalam kegiatan parade budaya tahun 2017.Sambil menyanyikan lagu-lagu kebangsaan Indonesia, para pemuda ini dengan semangat membawa bendera merah putih raksasa menyusuri rute sejauh 5 kilometer. Beragam ekspresipun ditunjukkan warga tatkala iring-iringan bendera merah putih raksasa ini melintas. Sebagian masyarakat ada yang biasa saja, tetapi ada juga yang dengan spontanitas memberikan hormat.
ADVERTISEMENT
Camat Pajarakan Sukarno mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk partisipasi masyarakat dalam memeriahkan HUT ke-72 Kemerdekaan RI. “Mudah-mudahan kegiatan semacam ini bisa digelar lebih meriah lagi di tahun mendatang supaya masyarakat yang belum partisipasi, bisa ikut memeriahkannya,” katanya.Lebih lanjut Sukarno berpesan, agar masyarakat dapat mengaplikasikan makna kemerdekaan dalam kehidupan sehari-hari. “Saya merasa bangga dengan antusias masyarakat ini. Mudah-mudahan ini bisa dijadikan sebagai momentum agar Kabupaten Probolinggo menjadi jauh lebih maju dari sebelumnya,” tegasnya.
Terkait dengan pembentangan bendera merah putih raksasa, Sukarno menyampaikan bahwa bendera merupakan lambang negara dan menjadi kebanggaan bagi bangsa. Saat ini kecintaan terhadap bangsa dan negara sudah mulai luntur bahkan dengan disintegrasi bangsa. “Dengan bendera berukuran besar agar mampu mengingatkan kembali masyarakat untuk semakin cinta terhadap bangsa dan NKRI,” pungkasnya. (*).
ADVERTISEMENT
Reporter : Dimaz Zidan
Editor : Agus Hartanto