Gempa di Situbondo Tak "Guncang" Event IMF-World Bank.

Konten Media Partner
11 Oktober 2018 15:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gempa di Situbondo Tak "Guncang" Event IMF-World Bank.
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
.SUSIWIJONO Moegiarso selaku Kepala Pelaksana Harian Panitia Nasioanal IMF-World Bank menjelaskan soal dampak gempa pada pertemuan IMF di Nusa Dua (kanalbali/KR10)
ADVERTISEMENT
BADUNG, kanalbali.com - Event IMF - World Bank Meeting tak terganggu oleh terjadinya gempa bumi di Situbondo, Jawa Timur. Meski, empa dengan berkekutan 6,3 SR pada Pukul 2.44 WITA, Kamis (11/10) dirasakan keras dan sampai ke Bali.
Para delegasi IMF pun juga meirasakan sampai ke Nusa Dua, Bali, tempat mereka beraktivitas.Susiwijono Moegiarso selaku Kepala Pelaksana Harian Panitia Nasioanal IMF-World Bank, menyampaikan terjadinya gempa bumi tersebut sampai saat ini tidak menggangu aktivitas event IMF-World Bank.
Selain itu, saat terjadi gempa tersebut dari pihak tujuh unsur yakni panitia nasional dan juga dari pihak IMF-World Bank, BMKG, BNPB, ITDC serta dari Polri dan TNI langsung melakukan rapat di Comunication Center sejak pagi dan sampai saat ini tidak tampak mengganggu aktivitas dalam event tersebut.
ADVERTISEMENT
"Sampai saat ini berjalan normal, tidak tampak aktivitas yang terganggu dengan hal itu. Kami sudah pastikan semua tempat-tempat dan sudah dicek satu-persatu dan acara tetap dengan jadwal seperti semula," ucanya, saat menggelar konferensi pers, Kamis (11/10) di Nusa Dua, Bali.
Susiwijono juga menjelaskan, bahwa saat terjadi gempa di Situbondo, pihaknya sudah melakukan dengan cepat koordinasi dan melakukan rapat. Lalu terus mengupdate terkait gempat yang terjadi.
"Update laporan terakhir kami tadi pagi. Memang setelah gempa 6,3 itu masih ada 11 gempa susulan. Namun, magnitudnya hanya 2,5 sampai 3,5 dan itu masih lemah dan tidak rasakan. Hingga kami putuskan bahwa tidak ada aktivitas yang menggangu," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Saat kejadian, seluruh tim operasional juga mengecek semua lokasi di Nusa Dua mulai dari infrastruktur dan lain-lainya. Selain itu, informasi juga terus di share kepada seluruh peserta agar mengetahui terkait adanya gempa bumi. Sehingga, para perserta mengetahuinya tentang keadaan sebenarnya.
"Pertama yang kami cek infrastruktur IT dan WIFI dan sama sekali tidak ada peralatan yang terganggu dan kita cek event acara tidak ada masalah. Kami menyimpulkan dampak gempa tadi malam relatif tidak ada yang mengganggu dan merubah jadwal acara," ujarnya 
"Untuk infrastruktur kita sudah cek di Nusa Dua tidak ada dampak yang signifikan terkait dengan laporan kerusakan infrastruktur. Kami sudah antisipasi dan langsur share datanya  sebelum kita ditanya," ujar Susiwijono.(kanalbali/KR10)
ADVERTISEMENT