Konten Media Partner

Parade Budaya Sambut Kirab Pemuda di Gianyar

9 November 2018 17:58 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Parade Budaya Sambut Kirab Pemuda di Gianyar
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
GIANYAR, kanalbali.com - Parade budaya menyambut kedatangan puluhan Peserta Kirab Pemuda 2018 Zona II dari perwakilan seluruh provinsi di Indonesia yang singgah di Gianyar, Bali. Ada tarian kecak, tari Nusantara dan juga atraksi budaya bertempat di Lapangan Astina, Kota Gianyar, Bali, Jumat (9/11) sore.
ADVERTISEMENT
"Kami merasa bangga telah mendapat kepercayaan sebagai kota singgah peserta kirab. Dari sekian banya tempat kami menjadi salah satu yang dipercaya," ucap Bupati Gianyar Made Mahayastra.
Chandra Bakti Staf Ahli Bidang Kerjasama dan Kelembagaan, Kementrian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).mengapresiasi Kota Gianyar. Menurutnya Gianyar adalah daerah dengan sambut paling meriah.
Parade Budaya Sambut Kirab Pemuda di Gianyar (1)
zoom-in-whitePerbesar
"Kirab pemuda ini adalah program dari pemerintah yang diharapkan dapat mendorong kreativitas di daerah-daerah. Selain kita juga melihat, sekarang ini bangsa Indonesia sedang mengalami banyak ancaman, utamanya pada generasi muda. Ancaman itu diantaranya adalah ideologi anti pancasila, narkoba dan seks bebas," ujarnya.
Kota Gianyar adalah tempat singgah terakhir bagi peserta kirab pemuda, sebelum acara ditutup di Jakarta pada 17 November mendatang.Kirab Pemuda 2018 yang diselenggarakan Kemenpora ini dibagi kedalam dua zona yang mengelilingi 34 provinsi di Indonesia, dengan rute zon I berangkat dari Sabang dan Zona II dari Merauke.(kanalbali/KAD)
ADVERTISEMENT