news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sambut HUT RI, 6.000 Bendera Diarak Pelajar di Denpasar

Konten Media Partner
15 Agustus 2018 18:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sambut HUT RI, 6.000 Bendera Diarak Pelajar di Denpasar
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
DENPASAR, kanalbali.com -- Sebanyak 6000 bendera yang diikat ditongkat diarak melintasi kota Denpasar, Rabu, 15 Agustus 2018. Dengan memakai pakaian seragam sekolah serta diantaranya memakai kebaya dan baju perjuangan, siswa siswi Dwijendra tampak bersemangat.
ADVERTISEMENT
Dengan berjalan jalan kaki melalui rute dari kompleks sekolahan di jalan Kamboja ke jalan Hayam Wuruk hingga berkumpul di lapangan Puputan Badung.
"Ini salah satu bentuk kmai dalam memperingati HUT RI Ke -73 dengan mengajak seluruh murid untuk melakukan kirab Bendera merah putih pagi ini. Sekolah pun kami liburkan khusus untuk acara ini,". Ungkap ketua yayasan Dwijendra Denpasar MS Chandra Jaya.
Ia juga menambahkan, selain kirab bendera merah putih, mereka juga mengadakan pementasan tentang kemerdekaan di lapangan ini yang bertujuan sebagai contoh kepada murid kami melihat pejuang serta bangga akan indonesia dan memupuk jiwa nasionalisme.(Kanalbali/zte)