3 Perbedaan Bekerja di Perusahaan Besar dan Perusahaan Kecil

Konten Media Partner
30 Maret 2020 13:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi perusahaan | Photo by Pexels/Negative Space
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perusahaan | Photo by Pexels/Negative Space
ADVERTISEMENT
Ketika kita melamar pekerjaan ke sebuah perusahaan, tentu kita mengetahui bahwa ada beragam jenis perusahan, baik perusahaan yang sudah ada bertahun-tahun lamanya maupun perusahaan yang mungkin baru saja merintis.
ADVERTISEMENT
Perusahaan yang baru saja merintis biasanya dikatakan sebagai perusahaan kecil dan perusahaan yang telah lama berdiri biasanya dikategorikan sebagai perusahaan besar. Karena selain sudah lama berdiri, biasanya namanya juga sudah dikenal masyarakat luas.
Berikut ini Karja telah merangkum perbedaan antara bekerja di perusahaan besar atau perusahaan kecil agar bisa jadi pertimbangan bagi kalian dalam menentukan pilihan. Yuk, disimak!
1. Gaji
Gaji | Photo by Pexels/Artem Beliaikin
Tujuan utama dari seseorang bekerja tidak lain dan tidak bukan adalah untuk mendapatkan gaji. Gaji ini digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari dan juga menabung untuk keperluan yang mendesak.
Dalam hal gaji yang dibayarkan oleh perusahaan, di perusahaan besar atau mrereka yang sudah berbentuk PT (Perseroan Terbatas) biasanya akan diberikan gaji sesuai UMR atau bahkan lebih dan juga disertai dengan tunjangan dan bonus. Namun jika di perusahaan kecil gajinya biasanya mungkin akan lebih kecil atau pas dengan UMR.
ADVERTISEMENT
Hal ini tentu saja sebanding dengan pemasukan yang biasa didapat oleh perusahaan, karena perusahaan besar biasanya memiliki omzet pendapatan yang besar pula. Berbanding terbalik dengan perushaan kecil atau yang baru merintis, di mana mereka masih memiliki penghasilan yang terbatas dan menggunakan pendapatan tersebut untuk mengembangkan perusahaan mereka.
2. Lingkungan kerja
Lingkungan kerja | Photo by Pexels/Christina Morillo
Bekerja di perusahaan kecil memiliki lingkungan kerja yang lebih kekeluargaan jika dibandingkan dengan di perusahaan besar. Hal ini dikarenakan karyawan yang berada dalam perusahaan kecil cenderung sedikit jumlahnya, sehingga mereka Lebih mudah untuk akrab satu dengan lainnya.
Selain itu, biasanya di perusahaan kecil antara atasan dengan bawahan akan saling kenal, sehingga ketika ada suatu halangan dalam bekerja maka hal tersebut akan dapat dideteksi dengan cepat oleh atasan.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan perusahaan besar dimana biasanya memiliki birokrasi atau alur yang lebih rumit sehingga ketika terjadi masalah maka akan memakan waktu lebih lama dalam penyelesaiannya.
3. Jenjang karir
Jenjang karir | Photo by Pexels/Burst
Dalam perusahaan besar jelas jenjang karirnya akan lebih tertata, sehingga ketika kalian memasuki sebuah divisi kalian akan tahu akan memiliki jenjang karir yang seperti apa ke depannya.
Berbeda dengan perusahaan kecil, di mana mereka kebanyakan tidak memiliki jenjang karir seperti di perusahaan besar. Namun di perusahaan kecil, kalian biasanya akan mengerjakan banyak hal, bahkan terkadang yang ada di luar job description.
Jadi bekerja dalam perusahaan kecil sangat cocok untuk kalian yang memang nantinya ingin membangun usaha sendiri karena kalian jadi mengetahui dengan detail bagaimana selu beluk perusahaan dan cocok pula untuk kalian yang mencari pengalaman dalam dunia bekerja.
ADVERTISEMENT
#terusberkarya
Jangan lupa follow Karja di Instagram (klik di sini) dan klik tombol 'IKUTI' (klik di sini) untuk mendukung dan mengikuti konten menarik seputar entrepreneurship, kisah inspiratif, karya anak bangsa, dan isu sosial seputar milenial ya, Sobat!