3 Tips Membuat Resolusi untuk Tahun 2020

Konten Media Partner
27 Desember 2019 5:53 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menyambut tahun baru, membuat resolusi pun menjadi hal yang ditunggu-tunggu | Photo by Geralt from Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Menyambut tahun baru, membuat resolusi pun menjadi hal yang ditunggu-tunggu | Photo by Geralt from Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Resolusi adalah keinginan dan mimpi yang ingin kalian capai. Tidak jarang di tiap pergantian tahun, orang akan berlomba untuk membuat resolusi. Namun biasanya, resolusi hanyalah menjadi resolusi yang tidak akan pernah tercapai.
ADVERTISEMENT
Entah karena lupa, atau banyak alasan lainnya yang menyebabkan gagalnya resolusi tersebut. Dan resolusi tersebut akhirnya berulang-ulang direncanakan di tahun depannya. Kejadian tersebut terjadi karena kalian tidak tahu bagaimana caranya membuat sebuah resolusi untuk tahun yang akan segera datang.
Karja akan membagikan tips akhir tahun untuk kalian agar bisa membuat resolusi dengan baik dan benar. Simak berikut ini!
1. Sesuaikan dengan Kemampuan
Sesuaikan dengan kemampuan | Photo by Quang Anh Ha Nguyen from Pexels
Dalam membuat resolusi terkadang sebagian besar orang akan menuliskan hal-hal yang tidak masuk akal. Padahal dalam membuat sebuah resolusi kalian juga harus menyesuaikan dengan kemampuan yang kalian miliki.
Semisal kalian memiliki resolusi bahwa di tahun depan kalian ingin memiliki sebuah bisnis dengan omzet ratusan milyar, sedangkan yang kalian lakukan hanyalah rebahan. Tentu itu akan menjadi suatu hal yang mustahil, bukan?
ADVERTISEMENT
Jika kalian adalah kaum rebahan yang ingin membuat resolusi, cobalah untuk membuat resolusi agar kalian bisa lebih rajin dan aktif di tahun depan. Hal tersebut akan lebih mudah untuk kalian capai sehingga kalian tidak lagi merasa resolusi tersebut terlalu berat.
2. Jangan Terlalu Banyak
Jangan terlalu banyak membuat list resolusi. Lebih baik sedikit namun bisa dijalankan dengan baik | Photo by TeroVesalainen from Pixabay
Dalam membuat sebuah resolusi, semakin banyak yang kamu tuliskan dalam kertas tersebut, maka ketika kamu membacanya lagi untuk melaksanakan resolusi, yang ada kamu akan semakin malas melakukannya.
Daripada menuliskan terlalu banyak, pilihlah beberapa yang penting dan jadikan hal tersebut sebagai prioritas. Dengan begitu kalian akan lebih bersemangat dalam menjalankan resolusi yang telah disusun.
Semakin sedikit resolusi yang kalian buat, kalian bisa berfokus pada hal-hal tersebut dan membuat detailnya selengkap mungkin. Sehingga ketika kalian tahu dan paham betul mengenai apa yang harus kalian lakukan, maka kalian akan lebih bersemangat dalam mengerjakannya.
ADVERTISEMENT
3. Pikirkan Dengan Matang
Pikirkan dengan matang | Photo by TeroVesalainen from Pixabay
Dalam membuat sebuah resolusi, jika kalian membuatnya secara serius dan tidak hanya untuk gaya-gayaan, tentu harus dipikirkan secara matang. Hal-hal mengenai resolusi tersebut harus dipikirkan bagaimana cara untuk melakukan atau menggapainya.
Contohnya seperti skill apa yang harus kalian miliki untuk mencapai resolusi tersebut, langkah apa saja harus dilakukan agar resolusi dapat tercapai dan sebagainya. Dengan memikirkan secara matang, resolusi tersebut akan terlihat lebih mungkin untuk dilaksanakan.
Jadi, apakah Sobat sudah siap untuk membuat resolusi untuk tahun 2020 mendatang? Jangan membuat resolusi dengan sembarangan, ya! Karena dengan resolusi yang tepat dan benar kalian akan merasakan tahun 2020 kalian menjadi lebih bermakna.
#terusberkarya