Konten Media Partner

5 Fakta Menarik Tentang Anak Basket yang Sering Jadi Idola

13 Maret 2020 14:38 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sering jadi idola, ini 5 fakta menarik tentang anak basket! | Photo by Pexels/Joaquin Ponce
zoom-in-whitePerbesar
Sering jadi idola, ini 5 fakta menarik tentang anak basket! | Photo by Pexels/Joaquin Ponce
ADVERTISEMENT
Olahraga basket adalah olahraga bola berkelompok yang terdiri atas dua tim beranggotakan masing-masing lima orang yang saling bertanding mencetak poin dengan memasukkan bola ke dalam ring lawan. Olahraga ini sangat cocok untuk ditonton karena biasa dimainkan di ruang olahraga tertutup dan hanya memerlukan lapangan yang relatif kecil. Selain itu, permainan bola basket juga lebih kompetitif karena tempo permainan cenderung lebih cepat jika dibandingkan dengan olahraga bola yang lain, seperti voli dan sepak bola.
ADVERTISEMENT
Namun kali ini, Karja tidak akan membahas olahraga basket secara lebih mendetail, melainkan mengenai fakta menarik pemain basket. Sudah bukan rahasia umum lagi jika pemain basket sering menjadi idola kaum hawa. Karena sesederhana apapun penampilan anak baset, mereka akan selalu terlihat menarik saat sedang bertanding di lapangan.
Kira-kira, hal apa saja, sih, yang membuat anak basket menjadi idola? Langsung saja Karja kasih tahu ni rahasianya ke kalian!
1. Memiliki badan atletis
Memiliki badan atletis | Photo by Pexels/Tim Mossholder
Anak basket dituntut harus mempunyai tubuh yang tinggi, apalagi mereka harus berolahraga cukup intens. Sehingga tubuh mereka semakin tinggi, kekar, dan atletis. Bentuk tubuh sempurna inilah yang akan membuat mereka semakin mencolok di mata cewek-cewek. Jadi buat kalian anak basket yang masih malas-malasan latihan, buruan deh ambil peralatan kalian dan pergi ke lapangan.
ADVERTISEMENT
2. Tampak keren saat pakai baju basket
Tampak keren saat pakai baju basket | Photo by Pexels/Midia
Baju basket memang terlihat berbeda dengan kostum olahraga lainnya. Kostum ini memperlihatkan bagian otot lengan yang membuat cowok menjadi terlihat kekar dan semakin keren. Selain di lapangan, anak basket juga bisa memadukan gaya berpakaian mereka, dengan memadukan unsur baju basket dengan baju casual saat mereka sedang berjalan santai di mall misalnya. Jadi tidak heran jika banyak cewek-cewek yang terpesona saat melihat cowok pakai baju basket.
3. Anak basket itu populer
Anak basket itu populer | Photo by Pexels/Christopher Hiew
Kebanyakan anak-anak basket akan menjadi famous atau populer di sekolahnya masing-masing. Berkat kepopulerannya ini, cewek-cewek di sekolah menjadi semakin suka kepada anak-anak basket. Setiap mereka lewat di depan kelas atau ke kantin, cewek-cewek pasti bakalan mengalihkan pandangannya buat melihat mereka. Kalau kalian gitu juga nggak, guys?
ADVERTISEMENT
4. Mudah bergaul
Mudah bergaul | Photo by Pexels/Pixabay
Cowok yang suka berolahraga itu mudah buat bergaul dengan siapa saja. Tidak terkecuali dengan anak basket. Mereka tidak bakal terlihat sombong kok. Justru anak basket senang berada di dekat orang banyak.
5. Anak basket jadi idola
Jeremy Lin saat memenangkan juara NBA 2019/2020. | Photo by Unsplash/Joshua Chua
Sesuai dengan poinnya, anak basket memang jadi idola banyak cewek. Buat para cewek-cewek, jika mendapatkan perhatian dan cinta dari anak basket itu merupakan salah satu persaingan lho. Kalau kamu berhasil jadian dengan mereka, sudah pasti kamu bakalan ikut populer juga.
Gimana, kalian pernah nggak pacaran dengan anak basket? Coba tulis pengalamanmu di kolom komentar ya!
#terusberkarya
Jangan lupa follow Karja di Instagram (@karjaid) dan klik tombol 'IKUTI' di kumparan.com/karjaid untuk mendukung dan mengikuti konten menarik seputar entrepreneurship, kisah inspiratif, karya anak bangsa, dan isu sosial seputar milenial ya, Sobat!
ADVERTISEMENT