Deretan Pengusaha yang Menjadi Menteri di Kabinet Indonesia Maju

Konten Media Partner
30 Oktober 2019 14:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kabinet Indonesia Maju | Photo by @jokowi on Instagram
zoom-in-whitePerbesar
Kabinet Indonesia Maju | Photo by @jokowi on Instagram
ADVERTISEMENT
Telah terpilih total 34 menteri dan 12 wakil menteri untuk mendukung Kabinet Indonesia Maju. Diantaranya, ada beberapa nama pengusaha sukses yang terpilih masuk ke dalam jajaran. Penasaran siapa saja?
ADVERTISEMENT
Erick Thohir | Photo by @erickthohir on Instagram
Nama Erick Thohir memang santer terdengar akan dicalonkan sebagai menteri setelah Jokowi terpilih kembali menjadi presiden. Hal tersebut, ternyata mempengaruhi naiknya harga saham dari perusahaan yang dimilikinya, yaitu PT. Mahaka Media dan PT. Mahaka Radio Integra.
Mahaka Group sendiri bergerak di bidang bisnis media. Salah satu produknya adalah Gen FM dan Harian Republika. Selain itu, juga ada TV One, Viva News, Jak FM, dan masih banyak lagi. Selain menjadi pemilik bisnis, Ia juga menjabat sebagai direktur utama dari stasiun televisi ANTV.
Tidak berhenti disitu, Erick Thohir ternyata juga sempat memiliki 31 persen saham dari klub sepak bola ternama Inter Milan yang saat ini sudah dilepas ke LionRock Capital. Namun, setelah terpilih menjadi menteri BUMN di Kabinet Indonesia Maju, Ia memutuskan untuk mundur dari semua jabatan di perusahaan-perusahaannya.
ADVERTISEMENT
Nadiem Makarim | Photo by @nadiemmakarimofficial on Instagram
Siapa sangka nama Nadiem Makarim akan muncul dalam deretan menteri pilihan Jokowi. Salah satu menteri termuda di Kabinet Indonesia Maju ini adalah co-founder dari Gojek.
Gojek adalah salah satu startup terbesar di Indonesia, bergerak di bidang transportasi online. Saat ini, Gojek menawarkan banyak layanan dari satu aplikasi, dari mengirim barang, membeli makanan, hingga membersihkan rumah, dan layanan pijat.
Selain di Indonesia, Gojek telah berhasil melebarkan sayap ke negara besar lainnya. Seperti Vietnam, Thailand, juga Singapore. Setelah Nadiem resmi dilantik menjadi menteri pendidikan, Ia juga memutuskan untuk mundur dari jabatannya di Gojek.
Wishnutama | Photo by @wishnutama on Instagram
Nama Wishnutama juga menjadi trending setelah deretan nama menteri resmi di beritakan. Siapa sangka, pemilik dari Net Mediatama Televisi ini terpilih untuk menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif?
ADVERTISEMENT
Net Mediatama Televisi sendiri atau yang lebih dikenal NET TV ini sering kali menayangkan program acara yang mendidik namun dikemas dengan cara menarik. Hal inilah yang kerap membedakan Net dengan stasiun televisi pendahulunya.
Bahkan, Net juga berani untuk mengundang berbagai artis mancanegara untuk mengisi acara ulang tahunnya. Sebut saja Hailee Stanfield, Jones Brother, Jessie J dan lain-lain.
Setelah resmi menjadi menteri, Wishnutama menyatakan mundur dari jabatannya di NET TV dan fokus kepada jabatan barunya sebagai Menteri Pariwisata Dan Ekonomi Kreatif sampai 5 tahun ke depan.
#terusberkarya