Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.9
Konten dari Pengguna
Lirik Lagu Santri Pekok Ciptaan Arif Citenx dan Maknanya yang Jenaka
17 September 2024 17:13 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Katalog Musik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Santri Pekok merupakan lagu karya Arif Citenx, musisi asal Banyuwangi, yang dirilis pada tahun 2017. Lirik lagu Santri Pekok yang jenaka berhasil menarik perhatian penggemar dangdut koplo.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan buku Budaya Pop, Nigar Pandrianto (2023:78), ciri dari dangdut koplo adalah permainan gendang yang cepat dan variatif. Dangdut koplo muncul dan diperkenalkan pertama kali di wilayah Jawa Timur.
Lirik Lagu Santri Pekok yang Menghibur
Santri Pekok ditulis dalam bahasa Jawa sehari-hari yang dekat dengan keseharian. Berikut adalah lirik lagu Santri Pekok yang diambil dari situs lyrics.lyricfind.com.
ADVERTISEMENT
Makna Lirik Lagu Santri Pekok yang Menghibur
Makna lagu Santri Pekok mengisahkan tentang perjuangan pemuda untuk menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya. Ini dilakukan demi mendapatkan gadis pujaannya, yaitu seorang santri lulusan pondok pesantren.
Ia berharap tekadnya untuk memperbaiki diri ke arah yang lebih baik dapat meluluhkan hati sang santri. Ia pun harus berjuang keras demi mendapatkan restu dari ayah santri pujaan hatinya.
Demi mendapatkan simpati dari gadis santri pujaan dan keluarganya, pemuda ini lalu bersikap dan berperilaku layaknya santri pesantren yang sopan dan santun.
ADVERTISEMENT
Segala perubahan pun dilakukan olehnya. Mulai dari memakai busana santun seperti peci dan sarung, meninggalkan rokok, hingga melepas aksesori yang tidak sepantasnya. Ia sangat berharap, gadis santri dan ayahnya dapat menerima perjuangannya tersebut.
Namun apa daya, terkadang usahanya tidak membuahkan hasil. Hal ini karena perbuatan yang serupa dengan tobat sambal.
Tobat sambal merupakan istilah untuk perilaku yang masih tergoda dengan hal-hal yang kurang baik. Meskipun demikian, ia tetap bertekad untuk tobat, serta berubah total untuk mendapatkan gadis idamannya.
Ia merasa sudah cukup selama bertahun-tahun menjalankan hidup yang tidak baik. Ia ingin hidup tenang dan bahagia bersama gadis pujaannya yang seorang santri pesantren.
ADVERTISEMENT
Lirik lagu Santri Pekok menceritakan kisah cinta seorang pemuda dengan jenaka. Ia rela mengubah dirinya menjadi lebih baik, demi mendapatkan cinta dari gadis santri pondok pesantren.(DK)