Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Dubes RI Khartoum Adakan Pertemuan dan Dialog dengan Alumni Indonesia di Sudan
22 Juli 2022 16:32 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari KBRI KHARTOUM tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Duta Besar (Dubes) RI untuk Sudan, Sunarko pada Kamis (21/7) mengadakan pertemuan silaturahmi dan dialog dengan alumni program beasiswa Indonesia yang telah menyelesaikan studi di berbagai universitas di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Pertemuan dihadiri 20 orang alumni dari berbagai disiplin ilmu beberapa universitas mewakili sedikitnya 150 alumni Indonesia yang saat ini telah bekerja di berbagai institusi di Sudan.
Mengawali sambutannya, Dubes RI Khartoum menyampaikan selamat kepada para alumni Indonesia di Sudan yang telah kembali di Sudan dan berkiprah di berbagai bidang profesi, termasuk di lembaga pemerintahan, perbankan, perminyakan, dan pengusaha.
Dalam hal ini, Dubes mengajak para alumni sebagai mitra penting untuk bersama-sama mendorong kerja sama di bidang-bidang prioritas, diantaranya bidang perdagangan, UKM dan kerja sama teknik (capacity building).
Sebagai true friends of Indonesia, para alumni juga diharapkan dapat mendorong penguatan hubungan persahabatan masyarakat Indonesia dan Sudan (people to people contact), yang sudah terbina dengan baik jauh sebelum kemerdekaan kedua negara.
ADVERTISEMENT
Pada bagian lain, Dubes mengharapkan adanya masukan-masukan dari para alumni untuk peningkatan kerja sama Indonesia dan Sudan di berbagai bidang, utamanya dari bidang-bidang di mana para alumni berkiprah. Dengan membaiknya penanganan pandemi, terdapat peluang untuk menggulirkan kembali kerja sama bilateral di berbagai bidang.
Mewakili alumni, Dr. Al-Khaer, asisten Profesor bidang pertanian di Universitas Omdurman menyampaikan pentingnya untuk membentuk semacam Pusat Budaya Indonesia, yang juga mengajarkan bahasa dan budaya Indonesia yang diminati masyarakat Sudan. Sementara pada kesempatan dialog, Shima Hamdah, alumni S2 Food Science Universitas Pajajaran, Bandung yang baru kembali dari Indonesia awal tahun ini menekankan pentingnya penguatan hubungan antara sesama alumni dan antara alumni dan kedutaan Indonesia untuk memperkuat persahabatan, kerja sama, dan sinergi, yang dapat dimulai dari bidang profesi masing-masing.
ADVERTISEMENT
Terkait hal ini, Dubes menyatakan akan meneruskan acara-acara pertemuan silaturahmi dan dialog dengan alumni. Indonesia Alumni Association in Sudan (IAAS) yang terbentuk pada 2021 diharapkan dapat dilembagakan sebagai wadah penguatan jejaring dan kerja sama antara alumni serta mendorong kerja sama RI dan Sudan.
KBRI Khartoum berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan-kegiatan positif alumni Indonesia di Sudan dalam upaya meningkat people to people contacts antara masyarakat kedua negara.
Acara pertemuan berlangsung dalam suasana penuh persahabatan. Acara ditutup dengan foto bersama dan santap siang menikmati berbagai hidangan khas Indonesia.