Konten dari Pengguna

Survei LSI: Prabowo Jadi Menteri dengan Kinerja Terbaik dan Paling Memuaskan

Kementerian Pertahanan Republik Indonesia
Informasi terkini seputar Kementerian Pertahanan RI
23 Februari 2021 14:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kementerian Pertahanan Republik Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menhan Prabowo Subianto dalam pelaksanaan Rapat Pimpinan Kementerian Pertahanan (Rapim Kemhan) hari ke-2 yang dilaksanakan di kantor Kemhan, Jakarta, Rabu (13/1). Foto: Kemhan RI
zoom-in-whitePerbesar
Menhan Prabowo Subianto dalam pelaksanaan Rapat Pimpinan Kementerian Pertahanan (Rapim Kemhan) hari ke-2 yang dilaksanakan di kantor Kemhan, Jakarta, Rabu (13/1). Foto: Kemhan RI
ADVERTISEMENT
Lembaga Survei Indonesia (LSI) merilis hasil survei soal kinerja pemerintahan Presiden Jokowi dan Wapres Ma'ruf Amin. Salah satu hasil survei mengenai kinerja para menteri Kabinet Indonesia Maju.
ADVERTISEMENT
Dari hasil survei ini, Menhan Prabowo Subianto menduduki posisi pertama sebagai menteri dengan kinerja baik menurut responden, dengan angka kepuasan mencapai 62 persen.
"Kebanyakan warga juga merasa puas dengan kinerja Menteri-menteri dalam kabinet saat ini. Warga merasa paling puas dengan kinerja Menteri Pertahanan Prabowo Subianto saat ini," tulis kesimpulan hasil survei LSI.
Survei LSI terhadap kinerja menteri. Foto: LSI
Sementara di bawah Prabowo ada Menparekraf Sandiaga Uno dengan angka kepuasan 61 persen dan Menkeu Sri Mulyani di posisi ketiga dengan angka kepuasan 56 persen.
Diketahui, survei LSI ini digelar pada 25-31 Januari 2021. Responden sampel basis mencapai 1.200 orang yang dipilih secara random.
Kemudian, dilakukan oversample di 11 provinsi masing-masing sebanyak 100 responden, sehingga total sampel yang dianalisis pada laporan ini sebanyak 2300 responden.
ADVERTISEMENT
Margin of error survei sebesar +/- 2.9% pada tingkat kepercayaan 95% (dengan asumsi simpel random sampling).