Konten dari Pengguna

Tahun 2017, Jumlah KPM di Subang Bertambah Menjadi 51 Ribu

Media Center Haji
Kumpulan berita penyelenggaraan ibadah haji, khususnya hasil karya Tim Media Center Haji
10 Agustus 2017 6:56 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Media Center Haji tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tahun 2017, Jumlah KPM di Subang Bertambah Menjadi 51 Ribu
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
KBRN, Subang (MCH) : Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Subang Subang tahun 2017 bertambah jika dibanding tahun 2016 lalu, menyusul bertambahnya jangkauan wilayah. Apabila tahun 2016 KPM di enam kecamatan sebanyak 12.000, tahun ini menjangkau 30 kecamatan di Subang sebanyak 51.000. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Subang, Rahmat Efendi di sela-sela acara pembukaan Rakor PKH Kabupaten Subang tahun 2017 di Aula Wisma Haji Subang, Rabu (9/8/2017). Rakor dibuka Bupati Subang Imas Aryumningsih, hadir pula Ketua DPRD Subang, para camat, Kepala UPTD Pendidikan, dan UPTD Kesehatan se-Kabupaten Subang, Koordinator PKH Kabupaten, Kecamatan, operator, para pendamping dan tim PPKH. Rahmat mengungkapkan peserta yang mengikuti Rakor sebanyak 250 orang. Rakor akan membahas progres pendampingan PKH di Kabupaten Subang, sekaligus kebijakan yang berkaitan dengan proses penyaluran dana PKH. "Tahun ini jangkauan daerah bertambah, jadi semua kecamatan di Subang. Sedangkan sebelumnya cuma 6 kecamatan. Jadi otomatis jumlah KPM bertambah pula asalnya 12.000 KPM menjadi 51.000," ujar Rahmat kepada Radio Republik Indonesia di Subang, Rabu (9/8/2017). Sementara itu Bupati Subang Imas Aryumningsih menegaskan, para camat dan UPTD ketika mengindentifikasi KPH harus sesuai dengan keadaan sesungguhnya, sehingga program bisa tepat sasaran dan tidak menimbulkan kecemburuan. "Kedepannya kami harap pendapataan bisa lebih akurat, terdata secara benar sehingga kebutuhan para Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan bisa terpenuhi," tegas Imas. Dia menyampaikan semangat tim PKH dalam mendampingi masyarakat Subang kedepannya diharapkan bisa membawa masyarakat lebih baik. Selain itu kekompakan legistatif dan eksekutif nantinya bisa menjadikan Subang lebih baik. Utamanya dalam pengelolaan sumber daya Subang yang lengkap, sehingga bisa mensejahterakan masyarakat. "Rakor kali ini bisa menjadi cerminan supaya kedepan peserta bisa menjalankan kinerja lebih baik lagi. Saya ucapan selamat bekerja dan selamat mengikuti rakor kerja PKH 2017," tandas Imas. (RE/AKS)
ADVERTISEMENT
Sumber : rri.co.id/post/berita/421813/daerah/tahun_2017_jumlah_kpm_di_subang_bertambah_menjadi_51_ribu.html