Bakso Berbahan Daging Tikus di Karimun Hoax

Konten Media Partner
17 November 2019 17:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi bakso. Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bakso. Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Kabar miring menimpa salah satu pedagang bakso yang ada di Kawasan Karimun, Kecamatan Karimun, Kabupaten Karimun.
ADVERTISEMENT
Beredar kabar, pedagang tersebut telah diamankan pihak kepolisian karena bahan yang digunakan untuk membuat bakso adalah daging tikus.
Namun, polisi memastikan informasi tersebut adalah hoax.
Beberapa hari belakangan, informasi tersebut menyebar luas di masyarakat melalui jejaring media sosial.
"Betul tidak bang itu informasinya ada bakso yang berbahan daging tikus," tanya seorang warga di Karimun kepada Kepripedia, Sabtu (16/11) kemarin.
Kasat Reskrim Polres Karimun AKP Herie Pramono yang dikonfirmasi menyebut, bahwa kabar tersebut merupakan berita bohong.
"Kabar itu hoax, kami pastikan kami tidak ada mengamankan terkait bakso yang berasal dari daging tikus," ujar AKP Herie, Sabtu (17/11).
Herie mengatakan, jika masyarakat mendapatkan adanya informasi agar segera melaporkan kepada pihak yang berwajib.
ADVERTISEMENT
"Kalau memang ada lapor saja kepolisi," kata dia.
Meski begitu, dia juga mengingatkan kepada masyarakat untuk tidak mudah terprovokasi dan selalu bijak dalam menggunakan media sosial.
"Kita himbau masyarakat untuk dapat bijaksana dalam menggunakan media sosial," pesannya.