Berlaku Mulai Besok di Batam, Beli Solar di SPBU Harus Pakai Kartu Fuel 3.0

Konten Media Partner
10 Februari 2023 19:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Fuel Card 3.0 yang wajib digunakan untuk pembelian BBM jenis solar subsidi di Batam. Foto: Rega/kepripedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Fuel Card 3.0 yang wajib digunakan untuk pembelian BBM jenis solar subsidi di Batam. Foto: Rega/kepripedia.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pembelian bio solar atau solar subsidi di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Kota Batam, Kepulauan Riau, harus mengunakan kartu Fuel Card 3.0. Kebijakan ini mulai berlaku besok, Sabtu (11/2)
ADVERTISEMENT
Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam sebelumnya memperpanjang waktu migrasi kartu kendali fuel card 3.0 atau masa pemutakhiran diperpanjang hingga 31 Januari.
Menurut salah satu pengawas SPBU Tanjunguncang, Rofik, menyebut bahwa pembelian bio solar sudah menggunakan kartu fuel card 3.0 Bukopin.
"Hari ini terakhir, bisa menggunakan kartu lama (Brizzi card). Besok harus menggunakan kartu fuel card yang baru dari Pemerintah," ujar Rofik saat ditemui, Jumat (10/2).
Kendaraan mengisi bahan bakar di salah satu SPBU di Batam. Foto: Rega/kepripedia.com
Ia mengatakan, jika pihaknya tidak akan melayani pembelian bio solar mengunakan kartu yang lama. Menurutnya kebijakan ini diterapkan seluruh SPBU di Batam.
"Hal itu sesuai dengan peraturan pemerintah untuk pembelian bio solar mengunakan kartu fuel card. Jadi di sini ada orang bank Bukopin yang mengawasi," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Ia memaparkan, untuk pembelian bervariasi, sesuai dengan kriteria kendaraan. Seperti kendaraan pribadi atau pun mobil angkutan umum.
"Kriteria berbeda, mobil angkut barang roda 6 maksimal 50 liter, dan mobil angkut orang roda 6 dengan maksimal 80 liter perhari," ujarnya.
Dilain sisi, ia memastikan stok BBM aman sepanjang bulan Ramadhan hingga Idul Fitri mendatang. Meski terjadi peningkatan permintaan.
"Untuk stok aman sampai bulan puasa," ujarnya.