Polri dan TNI Pastikan Kondusifitas Perayaan Natal di Tanjungpinang

Konten Media Partner
25 Desember 2019 15:34 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal bersama anggota TNI meninjau gereja. Foto: Ismail/kepripedia.com
zoom-in-whitePerbesar
Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal bersama anggota TNI meninjau gereja. Foto: Ismail/kepripedia.com
ADVERTISEMENT
Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal meninjau perayaan Misa Malam Natal di sejumlah gereja di Tanjungpinang, Selasa (24/12) malam.
ADVERTISEMENT
Dalam peninjauan tersebut, dirinya bersama Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD) Kota Tanjungpinang memastikan keamanan perayaan natal di Tanjungpinang dalam keadaan aman dan kondusif.
Peninjauan tersebut dimulai dari Gereja GBI My Home Rawasari, GPIB Jalan Wonosari dan Gereja HKBP Bintan Center di Jalan Wr. Supratman Tanjungpinang.
Dalam giat tersebut, AKBP Muhammad Iqbal mengutarakan, kedatangannya bersama FKPD merupakan bentuk sinergi untuk memastikan perayaan misa malam natal disetiap gereja aman dan kondusif.
"Selain itu, ini menunjukkan kekompakan antar stakeholder dalam mengamankan daerah Tanjungpinang agar lebih baik," ujarnya disela peninjauan.
Untuk memastikan keamanan perayaan natal, dikatakan Iqbal, pihaknya menerjunkan seluruh personel Polres Tanjungpinang sebanyak 550 personel untuk menjaga keamanan seluruh gereja di Tanjungpinang.
Disamping itu, pihak TNI juga menurunkan personelnya untuk mengamankan malam misa perayaan natal.
ADVERTISEMENT
"Setiap gereja kita dijaga 30 personel," tukasnya.
Sementara itu, Wali Kota Tanjungpinang, Syahrul mengucapkan, terimakasih kepada seluruh jajaran FKPD yang telah bekerja ekstra mengamankan perayaan natal di Tanjungpinang sehingga tercipta kondisi yang aman dan kondusif.
Menurutnya, ini merupakan bentuk sinergitas kebersamaan antara FKPD dengan masyarakat.
"Kami berharap perayaan berjalan dengan baik dan kondusif. Kami juga mengajak masyarakat Tanjungpinang berpartisipasi perayaan natal sekaligus menyambut tahun baru," ucapnya.
Kapolres Tanjungpinang bersama TNI dan FKPD usai melakukan pemantauan. Foto : Ismail/kepripedia.com