Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
KKNT MBKM UPN "Veteran" Jawa Timur, Ramaikan Pawai Hari Santri dan HUT Jombang
22 November 2022 11:36 WIB
Tulisan dari Hendro Tri Prabowo tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jombang adalah salah satu kota di Provinsi Jawa Timur yang memiliki julukan kota santri karena terdapat banyak sekolah pendidikan Islam atau disebut dengan pondok pesantren di kota tersebut. Dikota Jombang sering diadakan acara atau festival keagamaan agama islam seperti gerebek suro,pengajian,ceramah dan pawai Maulid Nabi Muhammad saw.Oleh karena itu, maka tidak heran jika jombang juga disebut jombang beriman atau jombang kota santri.
Sebagai ajang untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad saw,di kabupaten Jombang digelar pawai yang bertema keagamaan untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad saw yang dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 21 Oktober 2022. Kegiatan tersebut dilakukan di Desa Banjaragung Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang.
ADVERTISEMENT
Kegiatan ini diikuti oleh 26 peserta drumband dari beberapa sekolah dasar negeri yang ada di Kecamatan Bareng. Masyarakat dan mahasiswa KKNT MBKM ikut meramaikan kegiatan ini karena semangat dan antusias mereka sangat tinggi dalam peringatan Maulid Nabi Muhammad saw ini.
Menurut penulis, kegiatan ini sangat baik dan memiliki pengaruh baik kepada masyarakat sekitar. Semua peserta sangat semangat dalam membawakan perannya masing- masing. Kegiatan ini juga berjalan dengan lancar dan kondusif karena para warga disiplin dalam menjaga keamanan acara.