Konten dari Pengguna

Pendaftaran Warung Makan "Soto Cemoro" pada Aplikasi GrabFood oleh Mahasiswa KKN

KKNT MBKM 28 SENTUL
Kelompok 28 KKN-Tematik MBKM UPN Veteran Jawa Timur 2022 Gelombang 2
10 Desember 2022 16:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari KKNT MBKM 28 SENTUL tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pendaftaran GrabFood bersama Ibu Dwi selaku pemilik usaha warung makan "Soto Cemoro" (Sumber: Dokumen Pribadi)
zoom-in-whitePerbesar
Pendaftaran GrabFood bersama Ibu Dwi selaku pemilik usaha warung makan "Soto Cemoro" (Sumber: Dokumen Pribadi)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pada tanggal 25 November 2022 Mahasiswa KKN-T UPN “Veteran” Jawa Timur kelompok 28 mengunjungi usaha warung makan “Soto Cemoro” untuk membantu Ibu Dwi selaku pemilik usaha dalam mendaftarkan usaha warung makan miliknya di aplikasi GrabFood.
ADVERTISEMENT
Ibu Dwi bercerita bahwa beliau sudah pernah mendaftarkan usaha warung makan miliknya di GrabFood, namun ajuan permintaanya ditolak oleh pihak Grab. Padahal, dengan didaftarkan usaha warung miliknya diharapkan mampu dikenal masyarakat luas sehingga usahanya menjadi banyak pelanggan. Mendengar keluhan dari Ibu Dwi, mahasiswa KKN-T UPN “Veteran” Jawa Timur kelompok 28 berinisiatif untuk membantu Ibu Dwi dalam proses pendaftaran usaha warung makan miliknya.
Selang beberapa hari kemudian, usaha warung makan “Soto Cemoro” berhasil disetujui oleh pihak Grab serta terdapat berbagai menu yang sudah didaftarkan pada aplikasi tersebut. Perwakilan mahasiswa KKN-T UPN “Veteran” Jawa Timur kelompok 28 juga telah mencoba untuk melakukan pemesanan pada usaha warung makan “Soto Cemoro” pada aplikasi GrabFood. Hasil yang didapat pun cukup memuaskan, dimana Driver GrabFood dapat menemukan lokasi “Soto Cemoro” dengan mudah serta makanan yang dipesan dapat diantar dengan aman.
ADVERTISEMENT
Dengan didaftarkannya usaha warung makan “Soto Cemoro” pada aplikasi GrabFood, diharapkan dapat membantu meningkatkan volume penjualan “Soto Cemoro” sehingga dapat meningkatkan perekonomian pelaku usaha warung makan “Soto Cemoro”. Diharapkan juga para pelaku usaha di sekitar daerah tersebut semakin sadar akan pentingnya pemanfaatan teknologi untuk memasarkan produk usahanya pada digital marketplace, mengingat di saat ini telah memasuki era revolusi industri 5.0 yang dimana sebagian besar bisnis sudah bergantung pada teknologi digital.

Ikuti lini masa kami :

Instagram : @kknt28unpvjt

YouTube : KKNT MBKM KELOMPOK 28 UPNVJT