WhatsApp Image 2020-05-05 at 14.55.12.jpeg

Donasi Kita yang Telah Tiba di Tangan Mereka

12 Mei 2020 15:08 WIB
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tenaga logistik RS Daan Mogot saat menerima bantuan. Dok: kumparanderma
zoom-in-whitePerbesar
Tenaga logistik RS Daan Mogot saat menerima bantuan. Dok: kumparanderma
ADVERTISEMENT
Dear donatur kumparanderma, bantuan kalian telah sampai di tangan mereka yang membutuhkan. Pada foto di atas, terlihat Letda CKM Hafis Agung Wicaksono mewakili RS Daan Mogot menerima paket alat pelindung diri (APD).
ADVERTISEMENT
"Di awal masa penanganan, karena keterbatasan APD dan harganya mahal, terpaksa kami pakai jas hujan dulu karena mau tidak mau harus tetap terima pasien. Jadi, bantuannya ini sangat membantu kami semua," kata drg. Nita Nuryatin melalui sambungan telpon, Selasa (12/5).
Nita melanjutkan, "Beberapa APD juga kami bagikan ke batalyon, karena RS Daan Mogot ini satu-satunya RS militer di Tangerang. Jadi, kami juga harus support mereka, karena mereka juga kekurangan."
Dok. kumparanderma
Kebutuhan APD memang mendesak. RS Dr Mohammad Hosein (RSMH) Palembang, Sumatera Selatan, misalnya, perlu 560 set hazmat setiap hari.
Bantuan kalian, para donatur kumparanderma, diserahkan oleh tim dari Urban Id sebagai partner resmi kumparan untuk wilayah Sumatera Selatan, dan diterima langsung oleh Direktur Utama RSMH Palembang, Bambang Eko Sunaryanto.
ADVERTISEMENT
Selain dua rumah sakit di atas, bantuan berupa paket APD lengkap (hazmat, face shield, masker, sarung tangan medis, hingga shoe cover) telah tiba di tempat-tempat pelayanan kesehatan berikut:

Bogor Senior Hospital, Bogor

Bantuan diserahkan oleh Sekretaris Redaksi kumparan, Chairunnisa Diya Silmi. Dok: kumparanderma

RS St. Elisabeth, Semarang

Dok: kumparanderma

Puskesmas Dago, Bogor, Jawa Barat

Dok: kumparanderma

RS Harapan Kita, Jakarta

Dok: kumparanderma

Puskesmas Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat

Dok: kumparanderma
RS Khusus Infeksi Universitas Airlangga di Surabaya pun telah dikirimi paket APD.
---

Wisma Tenaga Medis, Yogyakarta

Para donatur, telah ada kabar terbaru dari Tim Wisma Tenaga Medis di Yogyakarta. Kini para tenaga kesehatan dari RSA UGM sudah direlokasi ke fasilitas inap. Sebanyak 10 ruangan siap digunakan bagi para tenaga kesehatan.
Salah satu tenaga kesehatan RSA UGM yang mendapat fasilitas inap. Dok: Wisma Tenaga Medis
Jajaran direksi RSA UGM saat melakukan kunjungan dan disinfeksi fasilitas rawat inap. Dok: Wisma Tenaga Medis.
ADVERTISEMENT

Kolaborasi dengan Baznas dan Greeneration Foundation

Penyaluran donasi berupa sembako juga telah dilaksanakan melalui partner Badan Amil Zakat Nasional. Melalui Baznas, kumparanDerma telah menyalurkan paket sembako sebesar Rp 25 juta untuk keluarga pra-sejahtera di Jakarta.
Sedangkan melalui Greeneration Foundation untuk menyalurkan paket bantuan bagi petugas kebersihan dan keluarga pemulung. Bantuan diberikan melalui komunitas jaringan yang ada di 10 kota Indonesia.
Dok: Baznas
Dok: Baznas
Dok: Baznas
Dok: Baznas
Pembaca kumparan, masih banyak orang yang butuh uluran tangan kita di masa sulit seperti ini. Mari bantu mereka bertahan melewati situasi ini dengan berdonasi melalui kumparanDerma.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten