Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
ABP-PTSI Gelar Rakernas 2024, Dorong Transformasi Digital di Era VUCA
9 Juli 2024 11:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari SEVIMA tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Asosiasi Badan Pengelola Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (ABP-PTSI) akan menyelenggarakan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II dan Seminar Nasional pada 16-17 Juli 2024. Acara ini akan berlangsung di Ballroom Kemala, Universitas Esa Unggul, Jakarta, dengan tema "Transformasi Kolaborasi Yayasan/Badan Penyelenggara PTS dan PTS di Era VUCA dan Tarung Digital".
ADVERTISEMENT
Drs. Darmo Handoyo, Apt, Anggota Badan Penasehat ABP-PTSI mengatakan Rakernas II diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan kesadaran perguruan tinggi swasta (PTS) mengenai pentingnya digitalisasi dalam dunia pendidikan. Menurutnya peralihan dari sistem konvensional ke digitalisasi adalah langkah krusial bagi PTS untuk tetap bersaing dan meningkatkan mutu pendidikan.
"Harapannya, kita bisa mengajak perguruan tinggi untuk bertransformasi dari konvensional ke digitalisasi kampus. Kita harus menuju ke arah sana, kalau tidak kita akan tertinggal," kata Darmo kepada SEVIMA pada 4 Juli 2024.
Ia menambahkan ABP-PTSI siap memfasilitasi perguruan tinggi yang ingin maju, tetapi perguruan tinggi yang tidak mau berubah akan tertinggal karena mereka tidak memiliki keinginan untuk menyongsong era digital. Di samping itu, ia menekankan pentingnya kesiapan sumber daya manusia (SDM) dalam menghadapi perubahan ini.
ADVERTISEMENT
"Meski kami memfasilitasi, SDM-nya juga harus siap. Kami menyediakan fasilitas, tetapi SDM ini yang harus bisa memanfaatkan dengan baik," tambahnya.
Pihaknya menargetkan kehadiran sekitar 600 peserta dari berbagai PTS di seluruh Indonesia dalam Rakernas kali ini. Acara akan menghadirkan beberapa tokoh penting sebagai pembicara utama, di antaranya Dirjen Dikti Prof Abdul Haris, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, dan Jendral Purn Wiranto sebagai Penasehat ABP-PTSI.
Dengan diadakannya Rakernas II dan Seminar Nasional ini, diharapkan PTS di Indonesia dapat lebih adaptif terhadap perkembangan teknologi dan mampu bersaing di era yang penuh ketidakpastian dan persaingan digital yang semakin ketat. ABP-PTSI berharap acara ini dapat menjadi momentum penting bagi PTS untuk memperkuat kolaborasi dan meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.
ADVERTISEMENT