5 Smartphone Keren dengan Layar Full Screen

Konten dari Pengguna
23 Februari 2018 14:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Kredivo FinAccel tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
5 Smartphone Keren dengan Layar Full Screen
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Selain kebutuhan, tampilan dan fitur yang tersemat pada smartphone juga menjadi hal yang dipertimbangkan banyak orang sebelum membeli. Keduanya juga saling berkaitan. Bagi orang yang senang fotografi, fitur kamera tentu menjadi hal yang penting, sementara bagi orang yang hobi streaming atau pun bermain game, fitur layar yang besar dan penuh pada smartphone tentu lebih diutamakan.
ADVERTISEMENT
Layar penuh atau full screen merupakan fitur yang telah diusung oleh beberapa vendor smartphone dan mulai populer sejak 2017 lalu. Diperkirakan, fitur ini akan tetap booming dan menjadi tren teknologi smartphone di sepanjang 2018.
Lebih dari sekadar selaras dengan kebutuhan pengguna, fitur layar penuh atau pun layar yang hampir tanpa tepi (bazeless) nyatanya membuat daya tarik smartphone menjadi lebih meningkat. Kesan mewah, elegan, dan eksklusif muncul dari smartphone dengan fitur ini.
Biasanya, smartphone dengan layar penuh dibanderol dengan harga cukup tinggi. Bagi yang ingin memiliki tipe hp tersebut tidak perlu khawatir karena bisa didapatkan dengan cara kredit hp murah yang ditawarkan oleh https://www.kredivo.com. Berikut ini adalah 5 referensi hp dengan layar penuh:
ADVERTISEMENT
Vivo V7+
Tak hanya berfokus pada teknologi kamera selfie, Vivo juga mengembangkan fitur layar penuh atau layar tanpa tepi pada produk smartphonenya, salah satunya Vivo V7+.
Dengan ukuran layar IPS LCD hampir 6 inci, Vivo V7+ memiliki rasio layar full fiew display 18:9, resolusi 720 x 1440, dan dilindungi dengan teknologi Corning Gorilla Glass 4. Selain rasio layar yang lebar, bahan metal yang digunakan untuk bagian frame pada bodi Vivo V7+ menambah kesan elegan dan mewah dari Vivo V7+
Smartphone Android yang disenjatai dengan chipset Snapdragon 450 prosesor octa-core 1,8 GHz ini hadir dalam warna black matte dan dibanderol dengan harga sekitar Rp 4,5 jutaan. Pastinya, kredit hp murah tanpa kartu kredit tersedia untuk Vivo V7+ di toko online.
ADVERTISEMENT
Mi Mix 2
Termasuk dalam smartphone kategori flagship keluaran Xiaomi, Mi Mix 2 dibanderol dengan harga yang cukup mahal dibandingkan dengan produk Xiaomi lainnya, yaitu Rp 9jutaan.
Dengan ukuran layar sebesar 6 inci dan rasio 18:9, hampir 80% dari bagian depan Mi Mix 2 didominasi oleh layar dan nyaris tanpa tepi. Layar IPS LCD Mi Mix 2 memiliki resolusi 2160 x 1080 piksel full HD+. Perpaduan teknologi tersebut membuat warna-warna dan kecerahan pada layar Mi Mix 2 tampil dengan indah dan taja, Tak hanya itu, resolusi full HD+ yang tersemat pada layarnya juga bisa membantu menghemat daya tahan baterai 3400 mAh pada Mi Mix 2.
Mahalnya harga Mi Mix 2 tentunya beralasan. Smartphone flagship satu ini disenjatai dengan chipset dan prosesor kelas atas terbaru, Snapdragon 835 octa core 2.45 GHz, RAM 6 GB, dengan pilihan kapasitas memori internal 64 GB hingga 256 GB.
ADVERTISEMENT
Oppo F5 Youth
Tak hanya bersaing dari segi kamera selfie dengan Vivo, Oppo juga memproduksi seri smartphone dengan teknologi layar full screen atau full display, salah satunya seri F5 Youth.
Dijual di Indonesia per November 2017 lalu, Oppo F5 Youth dibekali dengan layar IPS LCD berukuran 6 inci dengan resolusi Full HD+ 1080 x 2160 piksel. Bodinya yang tipis sekitar 7.5 mm, membuat Oppo F5 Youth cukup nyaman di dalam genggaman saat melakukan beragam aktivitas, misalnya gaming atau selfie.
Disenjatai dengan chipset Mediatek MT6763T Helio P2, prosesor octa core 2.5 GHz, RAM 4GB, memori internal 32 GB, dan kapasitas baterai 3200 mAh, F5 Youth dibanderol dengan harga cukup murah sekitar Rp 3,5 jutaan dan bisa dibeli dengan kredit hp murah tanpa dp.
ADVERTISEMENT
Harga yang murah ini tentunya sesuai dengan pangsa pasar yang dituju oleh Oppo, youth atau generasi muda yang membutuhkan smartphone serba bisa untuk menunjang produktivitas sehari-hari mereka.
Samsung Galaxy Note 8
Sebagai seri flagship smartphone terbaru dari Samsung, pesona utama Galaxy Note 8 terletak pada teknologi layar Infinity Display. Teknologi ini menggunakan layar super AMOLED dengan luas 6,3 inci, resolusi Quad HD+ 2960 x 1440 piksel, dan kerapatan layar 552 ppi. Pada kedua sisi layar hingga ke bodi, terdapat lengkungan yang menimbulkan kesan infinity yang mewah dan elegan.
Hampir 83% dari bagian depan Galaxy Note 8 terisi penuh oleh layar yang menggunakan bahan metal allumunium alloy dan teknologi Corning Gorilla Glass. Selain nyaman di genggaman, efek sinematik yang tajam pada Galaxy Note 8 membuat berbagai aktivitas seperti gaming, streaming, dan lain sebagainya menjadi lebih maksimal.
ADVERTISEMENT
Dibanderol dengan harga Rp 12 jutaan, cicilan tanpa kartu kredit tentu bisa meringankan Anda yang ingin memiliki Galaxy Note 8. Meski Anda mampu membelinya secara cash, menggunakan fasilitas Kredivo bisa membantu Anda mengatur cash flow. Ditambah lagi Anda hanya dikenakan bunga rendah sebesar 2,95% dan pilihan tenor 3, 6, atau 12 bulan. Anda bisa mendapatkan limit kredit yang diberikan Kredivo pun hingga Rp 20 juta, sesuai dengan kisaran harga produk.
iPhone X
Sebagai salah satu flagship smartphone keluaran Apple, fenomena rilisnya iPhone X masih hangat diperbincangkan banyak orang hingga saat ini. Bahkan, banyak orang yang rela antre untuk mendapatkan satu buah iPhone X yang diklaim memiliki banyak fitur menarik dan teknologi ciamik ini.
ADVERTISEMENT
Teknologi full screen menjadi salah satu yang tak terlewat untuk disematkan Apple pada iPhone X. Layar penuh dengan hampir tanpa tepi ini juga tampil semakin maksimal dengan peniadaan tombol Home pada iPhone X.
iPhone X adalah varian iPhone yang mendapatkan layar terbaru yaitu layar OLED full screen berukuran 5,8 inci dengan teknologi Super Retina HD. Layar penuh dengan hampir tanpa tepi ini juga semakin maksimal dengan peniadaan tombol Home pada iPhone X.
Dengan resolusi sebesar 2436 x 1125 pixel dan kerapatan 458 ppi, ketajaman dan kejernihan layar iPhone X dipastikan menjadi yang terbaik di antara iPhone 8 dan iPhone 8 Plus. Dibanderol dengan harga mulai Rp 17 jutaan, Anda bisa mendaftar aplikasi Kredivo sekarang juga untuk mengajukan cicilan iPhone X tanpa DP dan tanpa kartu kredit.
ADVERTISEMENT
Prosesnya serba online, mudah, dan cepat. Anda hanya perlu mengunggah KTP, menyambungkan satu akun e-commerce yang pernah dipakai bertransaksi, dan menyambungkan akun internet banking, lalu menunggu proses persetujuan maksimal 1 x 24 jam. Setelah disetujui, Anda bisa menemukan limit kredit yang diberikan di bagian dashboard aplikasi.
Soal keamanan, Anda tidak perlu khawatir. Semua data pengguna telah dienkripsi dan Kredivo menjamin keamanan data pribadimu. Kredivo juga telah bekerja sama dengan lebih dari 100 toko online atau e-commerce yang terpercaya dan kredibel di Indonesia seperti Lazada, Bukalapak, JD.id, Shopee, dan Blibli yang telah menjual produk iPhone X.