8 Pejabat ESDM Dilantik, Salah Satunya Idris Sihite yang Pernah Diperiksa KPK

31 Mei 2023 18:24 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Kementerian ESDM Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kementerian ESDM Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri ESDM Arifin Tasrif melantik 8 Pejabat Tinggi Pratama (Eselon II) di lingkungan Kementerian ESDM. Selain itu, Arifin juga melantik 3 orang Pejabat Administrator.
ADVERTISEMENT
Salah satu yang dilantik adalah Muhammad Idris Froyoto Sihite sebagai Inspektur IV Inspektorat Jenderal. Idris belum lama ini diperiksa KPK, saat masih menduduki Kabiro Hukum di Ditjen Minerba yang juga pernah menjabat Plh Dirjen Minerba.
Kala itu, Idris diperiksa KPK dalam penyidikan dugaan korupsi tukin di lingkungan Kementerian ESDM. KPK juga memang sempat menemukan uang miliaran rupiah di apartemen Idris.

Berikut rincian pejabat yang dilantik Menteri ESDM hari ini:

1. Havidg Nazif
Jabatan lama: Analisis Kebijakan Ahli Madya
Jabatan baru: Direktur Pembinaan Pengusahaan Ketenagalistrikan
2. Alimuddin Baso
Jabatan lama: Inspektur IV Inspektorat Jenderal
Jabatan baru: Inspektur II Inspektorat Jenderal
3. Muhammad Idris Froyoto Sihite
Jabatan lama: Kepala Biro Hukum Sekretarist Jenderal
Jabatan baru: Inspektur IV Inspektorat Jenderal
Pelaksana harian (Plh) Direktur Jenderal Mineral dan Batubara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) M. Idris Froyoto Sihite duduk di ruang tunggu usai menjalani pemeriksaan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (3/4/2023). Foto: M Risyal Hidayat/ANTARA FOTO
4. Yose Rizal
ADVERTISEMENT
Jabatan lama: Direktur Penerimaan Mineral dan Batubara
Jabatan baru: Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral
5. Totoh Abdul Fatah
Jabatan lama: Kepala Biro Umum Sekretariat Jenderal Dewan Energi Nasional
Jabatan baru: Direktur Penerimaan Mineral dan Batubara
6. Siti Sumilah Rita Susilawati
Jabatan lama: Kepala Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan
Jabatan baru: Sekretaris Badan Geologi
7. Ediar Usman
Jabatan lama: Direktur Pembinaan Pengusahaan Mineral
Jabatan baru: Kepala Pusat Air Tanah dan Geologi Tata Lingkungan
8. M. Halim Sari Wardana
Jabatan lama: Inspektur II Inspektorat Jenderal
Jabatan baru: Kepala Biro Umum Sekretariat Jenderal Dewan Energi Nasional