Ada Tol, Waktu Tempuh Pasuruan ke Malang Hanya 20 Menit

13 Mei 2019 15:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo saat meresmikan pengoperasian tiga seksi ruas Tol Pandaan-Malang, Jawa Timur di Gerbang Tol Singosari, Kabupaten Malang. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo saat meresmikan pengoperasian tiga seksi ruas Tol Pandaan-Malang, Jawa Timur di Gerbang Tol Singosari, Kabupaten Malang. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Laily Rachev
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Tol Pandaan-Malang seksi I-III sepanjang 30,62 kilometer (km) di Gerbang Tol (GT) Singosari, Malang pada hari ini. Peresmian tol itu ditandai dengan penekanan sirine dan penandatanganan prasasti.
ADVERTISEMENT
Dengan adanya ruas tol itu, perjalanan dari Pandaan Pasuruan menuju Singosari Malang hanya membutuhkan waktu tempuh sekitar 20-30 menit. S‎ebelumnya dari Pandaan menuju Singosari memakan waktu tempuh sekitar 45-60 menit.
"Saya kira ini sangat membantu untuk pengembangan di bidang pariwisata dan pendidikan di kota dan kabupaten Malang," ucap Jokowi sesuai keterangan tertulis, Senin (13/5).
Dalam kesempatan itu, Jokowi juga mengumumkan bahwa Tol Pandaan-Malang akan beroperasi tanpa tarif hingga Lebaran 2019. Hal tersebut dilakukan untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat yang melakukan rutinitas mudik.
Jalan Tol Pandaan-Malang. Foto: Foto: Jasa Marga
"Saya sudah bisik-bisik ke Menteri BUMN, jangan sampai bayar dulu sampai Lebaran. Gratisin dulu sampai Lebaran untuk dicoba masyarakat sekitar dan sudah dijawab bisa oleh Menteri BUMN," katanya.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Direktur Utama Jasamarga Pandaan-Malang, Agus Purnomo, menyampaikan Tol Pandaan-Malang beroperasi tanpa tarif mulai 14 Mei 2019 pukul 07.00 WIB. Adapun penetapan tarif menunggu keputusan Kementerian PUPR.
"Tol Pandaan-Malang akan dioperasikan tanpa tarif untuk‎ memberikan sosialisasi yang lebih optimal kepada masyarakat, sambil menunggu Keputusan Menteri PUPR tentang tarif tol," imbuh Agus.
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, berharap dengan Tol Pandaan-Malang yang telah beroperasi bisa memperlancar transportasi dan mobilitas orang serta barang dari Pandaan ke Malang yang terkoneksi langsung ke Surabaya, dan sebaliknya.
Jalan Tol Pandaan-Malang. Foto: Foto: Jasa Marga
"Jalan tol ini juga berperan signifikan sebagai penghubung daerah Malang dan Surabaya yang senantiasa dipadati oleh kendaraan, terutama saat akhir pekan atau hari libur," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Meski bukan termasuk bagian Trans Jawa, Tol Pandaan-Malang merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional (PSN). Dengan adanya tol ini, waktu tempuh antara Surabaya dengan Malang yang semula 4-5 jam, kini menjadi 1-1,5 jam.