Bandung - Yogya Bakal Tersambung Tol, Mulai Dibangun 2021

15 Desember 2020 6:47 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pembangunan jalan tol. Foto: Aditya Pradana Putra/Antara Foto
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pembangunan jalan tol. Foto: Aditya Pradana Putra/Antara Foto
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kementerian PUPR mulai mematangkan proyek infrastruktur yang akan dikerjakan di 2021. Salah satu yang bakal digarap mulai tahun 2021 adalah terhubungnya Bandung - Yogyakarta melalui jalan tol.
ADVERTISEMENT
Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR sebelumnya telah melaksanakan prakualifikasi pelelangan atau tender jalan tol Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap sepanjang 206,65 km mulai Agustus 2020.
Proyek tersebut merupakan Proyek Atas Prakarsa Badan Usaha (Unsolicited Project) dengan Hak Menyamakan Penawaran (Right to Match). Ruas Gedebage - Tasikmalaya - Cilacap tersebut juga menjadi jalan tol baru yang diajukan sebagai Proyek Strategis Nasional (PSN).
Jika masuk ke dalam daftar PSN, proyek itu akan diprioritaskan dalam pembangunannya. Pun pembebasan lahannya juga akan ditanggung pemerintah.
Suasana tugu di Yogyakarta. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
Sementara di kuartal IV 2021, rencananya ruas jalan tol Cilacap - Yogyakarta mulai dibangun pemerintah. Ruas tersebut rencananya masuk dalam proyek Kerja Sama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).
ADVERTISEMENT
Selain jalan tol Cilacap - Yogyakarta, setidaknya ada 25 proyek infrastruktur bakal digarap tahun depan melalui skema KPBU. Dari 25 proyek tersebut ada yang sudah dalam proses tender dan sedang ditawarkan dengan nilai mencapai Rp 278,35 triliun.
"Proyek KPBU yang akan ditawarkan di 2021 dari kuartal I, II, III, hingga kuartal IV, mulai dari pemukiman, perumahan, sumber daya air, jalan, dan jembatan," kata Menteri PUPR Basuki Hadimuljono saat Ngobrol Tempo 'Indonesia Outlook 2021' secara virtual, Senin (14/12).
***
Saksikan video menarik di bawah ini.