BI Luncurkan Fitur Baru, QRIS Bisa Buat Tarik Tunai hingga Transfer

17 Agustus 2023 9:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bank Indonesia meluncurkan fitur QRIS Tuntas sebagai kado ulang tahun Indonesia ke-78. dok. Akbar Maulana/ kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Bank Indonesia meluncurkan fitur QRIS Tuntas sebagai kado ulang tahun Indonesia ke-78. dok. Akbar Maulana/ kumparan
ADVERTISEMENT
Bank Indonesia (BI) meluncurkan fitur QRIS Tuntas sebagai kado ulang tahun Indonesia ke-78. Dengan fitur baru ini, masyarakat bisa melakukan transfer, setor tunai, dan tarik tunai menggunakan QRIS.
ADVERTISEMENT
Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan QRIS Tuntas menjadi wujud komitmen BI dalam digitalisasi sistem pembayaran di Indonesia.
"Yang kita hadiahkan hari ini QRIS Tuntas. Untuk tarik tunai, transfer, dan juga untuk setor," kata Perry di Kompleks BI, Jakarta, Kamis (17/8).
Dengan QRIS Tuntas, dimungkinkan pengguna melakukan transaksi transfer dana ke antar pengguna QRIS lainnya dengan menggunakan QR code, baik antar Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) bank maupun PJP bank dan non-bank.v
Untuk tarik tunai, pengguna dapat melakukan transaksi penarikan dana dengan cara memindai kode QRIS di mesin ATM atau merchant QRIS yang bertindak sebagai agen atau mitra untuk tarik tunai.
QRIS juga bisa digunakan untuk setor tunai, di mana metode pembayaran push payment digunakan, di mana penyetor menunjukkan kode QRIS miliknya ke perangkat pemindai di Mesin Setor Tunai (CDM/ATM) atau merchant QRIS yang bertindak sebagai agen atau mitra untuk setor tunai.
ADVERTISEMENT
"Implementasinya QRIS Tuntas bagi PJP yang telah siap mengembangkan fitur ini dimulai secepat-cepatnya 1 September dan paling lambat 30 November 2023, tergantung kesiapan teknologi lembaganya," pungkas Perry.