news-card-video
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Bila Investasi Arab Saudi Masuk, Anambas Bakal Kalahkan Maladewa

1 Maret 2017 16:37 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:18 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Raja Salman berbicara dengan Puan Maharani (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan )
zoom-in-whitePerbesar
Raja Salman berbicara dengan Puan Maharani (Foto: Aditia Noviansyah/kumparan )
Kepulauan Anambas yang terletak di Provinsi Kepulauan Riau adalah salah satu gugusan kepulauan tropis yang sangat cantik. Namun sayang, Kepulauan Anambas belum berbicara banyak sebagai destinasi wisata bahari berkelas internasional.
ADVERTISEMENT
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti akan menyodorkan draf MoU kerja sama dengan Raja Arab Saudi Salman bin Abdulazis di sektor kelautan dan perikanan. Selain industri pengolahan perikanan, Susi mengajak Arab Saudi mau berinvestasi mengelola pulau-pulau kecil di Indonesia. Salah satu pulau di Indonesia yang memiliki potensi cukup besar adalah Kepulauan Anambas.
Bila investor Arab Saudi mau menggarap dan berinvestasi, maka destinasi wisata bahari kelas wahid ada di Pulau Anambas. Pulau Anambas bahkan berpeluang mengalahkan Maladewa yang sudah kesohor di dunia dengan pantai putihnya.
Pantai Padang Padang di Bali. (Foto: Dok. Hotel Terrace At Kuta)
zoom-in-whitePerbesar
Pantai Padang Padang di Bali. (Foto: Dok. Hotel Terrace At Kuta)
"Kira-kira begitu, bisa mengalahkan Maladewa," ungkap Kasubdit Pulau-Pulau Kecil dan Terluar KKP Ahmad Aris kepada kumparan, Rabu (1/3).
Secara head to head, Kepulauan Anambas sebenarnya lebih unggul dari Maladewa. Anambas memiliki kekayaan alam yang tidak ditemukan di Maladewa. Pertama, Anambas memiliki gugus pulau yang cukup banyak, jumlahnya mencapai 260 pulau dengan pasir putih. Selain itu, Anambas juga memiliki karang dengan kualitas baik.
ADVERTISEMENT
"Di Anambas ada pantai yang panjangnya 8 km, ada air terjun, ada wisata sejarah, konservasi penyu, dan lumba-lumba," paparnya.
Letak Anambas juga cukup strategis yang tentunya menjadi nilai plus bagi para investor. Letak Kepulauan Anambas ada di Laut China Selatan yang berdekatan dengan banyak negara seperti Singapura, Malaysia, dan Vietnam.
"Kemudian aksesnya dekat Singapura, proyek bandara (Bandara Letung Anambas) sudah selesai pengerjaannya. Jadi Anambas banyak daya tariknya," sebutnya.